Fore Kopi IPO, Incar Dana Segar hingga Rp379,76 Miliar
JAKARTA, iNews.id - PT Fore Kopi Indonesia Tbk (FORE) bersiap menggelar penawaran umum perdana saham (IPO) di Bursa Efek Indonesia (BEI). Sebagai tahapan awal, FORE menggelar bookbuilding atau penawaran awal dengan harga Rp160-202 per saham.
Dalam prospektus yang diterbitkan, Rabu (19/3/2025), perseroan melepas 1,88 miliar saham ke publik dengan nilai nominal Rp70 per saham. Manajemen mengincar total dana IPO sebanyak maksimal Rp379,76 miliar.
Masa bookbuilding dimulai sejak 19 Maret-21 Maret 2025. Sementara periode offering baru akan dilaksanakan pada 26 Maret - 9 April 2025.
FORE menunjuk PT Mandiri Sekuritas, dan PT Henan Putihrai Sekuritas sebagai penjamin pelaksana emisi efek.
Terkait penggunaan dana, manajemen berencana mengalokasikan 76 persen dana IPO untuk membuka sekitar 140 outlet baru, dengan komposisi 10 persen outlet flagship, 10 persen untuk outlet satelite, dan 80 persen outlet medium.
Outlet baru ini akan dibangun di wilayah Jabodetabek serta wilayah lainnya di Jawa, Sumatera, Kalimantan, Sulawesi dan Bali. Ini akan dilakukan secara bertahap mulai dari 2025 hingga 2026.
Sementara itu, sekitar 18 persen dana akan digunakan FORE untuk menyetor modal kepada di PT Cipta Favorit Indonesia, yang nantinya akan digunakan untuk membuka sekitar 30 outlet baru.