Segini Harta Kekayaan Herman Khaeron, Anggota DPR Viral Terima Amplop Diam-Diam saat Rapat
JAKARTA - Harta kekayaan Herman Khaeron layak menjadi sorotan. Anggota Komisi VI DPR RI tersebut baru-baru ini menjadi perhatian publik setelah beredar video yang menunjukkan dirinya menerima amplop dan menandatangani dokumen saat rapat kerja dengan Pertamina beredar luas.
Hal itu kemudian menimbulkan narasi dugaan adanya praktik penerimaan uang sogokan. Namun, hal tersebut ditegaskannya bahwa amplop yang diterimanya bukan berisi uang sogokan, melainkan merupakan Surat Pemberitahuan Penyesuaian Jaminan terkait perjalanan dinasnya yang belum diambil dari Sekretariat Komisi VI DPR RI.
Dilansir dari berbagai sumber pada Jumat (14/3/2025), Okezone telah merangkum harta kekayaan Herman Khaeron, sebagai berikut.
Harta Kekayaan Herman Khaeron
Berdasarkan LHKPN, Herman Khaeron memiliki kekayaan sebanyak Rp15.028.782.245. Sementara total tanah dan bangunan mencapai Rp10.675.000.000 Selain itu, harta bergerak dibidang lainnya Rp365.000.000
Berikut rincian harta kekayaannya :
A. TANAH DAN BANGUNAN Rp10.675.000.000
1. Tanah dan Bangunan Seluas 78 m2/45 m2 di KAB / KOTA BEKASI, HASIL SENDIRI Rp650.000.000
2. Tanah dan Bangunan Seluas 144 m2/100 m2 di KAB / KOTA BEKASI, HASIL SENDIRI Rp660.000.000
3. Tanah dan Bangunan Seluas 314 m2/210 m2 di KAB / KOTA CIREBON, HASIL SENDIRI Rp1.355.000.000
4. Tanah Seluas 262 m2 di KAB / KOTA CIREBON, HASIL SENDIRI
Rp760.000.000
5. Tanah Seluas 63 m2 di KAB / KOTA BEKASI, HASIL SENDIRI
Rp1.750.000.000
6. Tanah dan Bangunan Seluas 311 m2/140 m2 di KAB / KOTA BEKASI, HASIL SENDIRI Rp3.750.000.000
7. Tanah Seluas 63 m2 di KAB / KOTA BEKASI, HASIL SENDIRI
Rp1.750.000.000
B. ALAT TRANSPORTASI DAN MESIN Rp1.950.000.000
1. MOBIL, ALPHARD MINI BUS Tahun 2017, HASIL SENDIRI
Rp450.000.000
2. MOBIL, NISSAN NEW TERRA VL 2.5 Tahun 2019, HASIL SENDIRI
Rp450.000.000
3. MOBIL, MERCEDES BENZ E 350 SEDAN Tahun 2020, HASIL SENDIRI
Rp1.050.000.000