Alhamdulillah, Kasus Stunting di Pekalongan Turun, Ini Kuncinya

Alhamdulillah, Kasus Stunting di Pekalongan Turun, Ini Kuncinya

Ekonomi | BuddyKu | Rabu, 16 November 2022 - 04:10
share

GenPI.co Jateng - Kasus stunting di Kabupaten Pekalongan mengalami penurunan. Ini menjadi kabar baik bagi Pemerintah Kabupaten(Pemkab)Pekalongan.

Pemkab Pekalongan mencatat hingga Agustus 2022 ada 747 kasus stunting .

Sebelumnya, bulan yang sama tahun sebelumnya ada sebanyak 1.628 kasus kekerdilan pada anakatau stunting .

"Jumlah kasus kekerdilan anak 2022 di daerah terpantau turun, bahkan sudah di bawah angka nasional,yakni 14%," kata Bupati Pekalongan Fadia Arafiq, Selasa (15/11).

Bupati mengingatkan pada semua pihak tidak lengah dengan turunnya kasus stunting ini.

Dalam hal ini, semua pihak harus berusaha menekan kasus kekerdilan anak agar bisa 0%.

"Kami minta tidak ada anak yang kekurangan gizi yang bisa menimbulkan kasus kekerdilan anak," ungkap dia.

Di sisi lain, turunnya kasus stunting ini merupakan hasil dari kerja sama yang baik seluruh komponen pemerintah dan masyarakat diPekalongan.

Bupati membeberkan untuk menekan kasus kekerdilan anak ini perlu digalakkan adanya edukasi dan sosialisasi.

Initerutama kepada pasangan muda yang akan menikah agar mereka tahu tentang gizi anakhingga usia hamil yang ideal.

Bupatijuga memintasetiap puskesmas tersedia fasilitas alat ultrasonografi (USG) dan di posyandu ada antropometri kit.

Dengan demikian, ibu hamil mudah mendapatkan fasilitas untuk mencegah stunting dan memastikan pertumbuhan anak sehat.(ant)

Lihat video seru ini:

Topik Menarik