Sat Samapta Laksanakan Kegiatan Penyuluhan dan Edukasi Kepada Masyarakat di Gereja
DUMAI - Dalam rangka menyambut Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Serentak 2024, Sat Samapta Polres Dumai melaksanakan kegiatan Cooling System berupa penyuluhan dan edukasi kepada masyarakat mengenai hak pilih mereka.
Kegiatan ini berlangsung di Gereja HKBP Bethesda, Jl. Air Bersih, Kelurahan Teluk Binjai, pada hari Minggu (6/10).
Kegiatan ini dipimpin oleh Kanit Pam Obvit Sat Samapta Polres Dumai, IPTU Samuel, yang hadir mewakili Kapolres Dumai, AKBP Dhovan Oktavianton.
Dalam sambutannya, IPTU Samuel menjelaskan pentingnya pemahaman masyarakat mengenai hak pilih mereka.
"Kita ingin memastikan bahwa setiap warga tahu bagaimana cara menyalurkan hak pilihnya dengan benar dan aman pada pemilu yang akan datang," ungkapnya.
IPTU Samuel menekankan bahwa edukasi ini sangat penting, terutama di rumah ibadah yang menjadi pusat pertemuan masyarakat.
"Gereja adalah tempat yang strategis untuk menyampaikan informasi. Kami berharap melalui kegiatan ini, masyarakat bisa lebih siap dan paham tentang proses pemungutan suara," tambahnya.
Ia juga mengingatkan agar jemaat tidak terpengaruh oleh isu-isu negatif yang dapat mengganggu pelaksanaan pemilu.
Kegiatan ini dihadiri oleh pengurus Gereja HKBP Bethesda serta masyarakat dan jemaat setempat. Para peserta tampak antusias mengikuti sesi tanya jawab setelah pemaparan materi.
"Kami mengajak semua jemaat untuk aktif berpartisipasi dalam pemilihan, karena suara Anda sangat berharga dalam menentukan masa depan daerah kita," kata IPTU Samuel.
Dalam sesi diskusi, IPTU Samuel menjelaskan berbagai tahapan pemilu yang harus dipahami oleh pemilih, termasuk cara mengecek nama dalam daftar pemilih tetap.
"Pastikan Anda sudah terdaftar sebagai pemilih. Jika ada kendala, segera hubungi pihak terkait agar dapat diselesaikan sebelum hari pemilihan," terangnya.
Ia juga menyoroti pentingnya menjaga situasi yang aman dan kondusif menjelang pemilu.
"Kami berharap masyarakat bisa berperan aktif dalam menjaga keamanan, termasuk melaporkan segala hal yang mencurigakan. Mari kita jaga pelaksanaan pemilu ini agar berlangsung dengan damai," tambahnya.
Cabup Rudy Susmanto Siap Realisasikan Jalur Tambang Aspirasi Warga Dapil 5 Kabupaten Bogor
Kegiatan ini ditutup dengan doa bersama, harapan dari semua pihak agar Pilkada Serentak 2024 di Kota Dumai berjalan lancar dan menghasilkan pemimpin yang amanah.