Viral Monyet dengan Tangan Terikat Berlarian di Gunung Panderman, Netizen: Kasian Trauma Jadi Lari

Viral Monyet dengan Tangan Terikat Berlarian di Gunung Panderman, Netizen: Kasian Trauma Jadi Lari

Travel | inews | Rabu, 25 September 2024 - 16:59
share

JAKARTA, iNews.id - Viral penampakan monyet di jalur pendakian dalam kondisi tangan terikat mengejutkan publik. Monyet tersebut tampak ketakutan dan berlarian di sekitar jalur pendakian Gunung Panderman, Kota Batu, Jawa Timur.

Momen monyet tangan terikat di jalur pendakian itu pertama kali dibagikan oleh Instagram @mountnesia, dan mendapat perhatian dari warganet. "Kelakuan siapa ini? Monyet dengan tangan terikat di jalur pendakian Gunung Bokong, Gunung Panderman september ini, ada di bawah Pos Latar Ombo," tulis Instagram @mountnesia, dikutip Rabu (25/9/2024).

Dalam video yang dibagikan, terlihat monyet malang itu berlarian. Tangan terikat dengan tali rafia. Hingga kini, belum diketahui siapa pelaku yang mengikat monyet kecil itu. Hal itu juga banyak dipertanyakan oleh netizen.

Namun, sayangnya pendaki yang mengambil video mengalami kesulitan untuk menangkap monyet tersebut yang terus berlarian. "Jalur Panderman, ada monyet dalam tangan terikat mau ditolong malah kabur. Kasian tangan terikat di belakang," kata pemilik video tersebut.

Video tersebut mendapatkan reaksi dari berbagai warganet yang menyesalkan kejadian tersebut. Banyak di antara mereka yang menghujat pelaku hingga meminta agar monyet itu dilepas.

"Monyet panderman emang ganas2 tapi mosok iyo sampek ditali ngono rekk, mendingan gausah camping lah lek nyusahno makhluk hidup lain," kata @aud***.

"Yaallah nangis aku, itu mungkin trauma jd lari, kasian minta tolong sm pihak situ suruh lepasin ikatannya poo kasian ituu," ujar @shl***.

"Yakin aja, orang² yang mengikat monyet itu hidupnya kagak tentram, percaya dech.. Dan orangnya pasti nonton video ini, entah lewat akun mana itu pasti," tutur @she***.

Topik Menarik