Viral Bocah Berhasil Taklukan 8 Gunung, Kasih Pesan Jangan Main Gadget Terus!

Viral Bocah Berhasil Taklukan 8 Gunung, Kasih Pesan Jangan Main Gadget Terus!

Travel | inews | Minggu, 4 Agustus 2024 - 11:12
share

JAKARTA, iNews.id - Viral di media sosial bocah berhasil taklukan delapan gunung berbeda di Indonesia. Unggahan itu menjadi tamparan bagi anak-anak seusianya yang malah sibuk main gadget ketimbang mengenal alam.

Bocah tersebut bernama Abimana. Setiap puncak gunung yang berhasil ditaklukan Abi, sapaan akrabnya, orangtuanya selalu mengabadikannya. Itu menjadi bukti kalau Abi memang sudah pernah mendaki gunung itu.

Foto-foto keseruan Abi mendaki gunung dan berada di puncaknya bisa dilihat di akun Instagram orangtuanya, @chintamutiara. Di salah satu unggahan, Abi berada di puncak Gunung Sumbing. Keren banget!

Abi si bocah petualang
Abi si bocah petualang

Gunung apa saja yang sudah berhasil ditaklukan Abi? Berikut rangkumannya:

1. Gunung Penanggungan di Jawa Timur

2. Gunung Butak di Jawa Timur

3. Gunung Lawu di Jawa Tengah

4. Gunung Sumbing di Jawa Tengah

5. Gunung Pundak di Mojokerto, Jawa Timur

6. Gunung Lorokan di Mojokerto, Jawa Timur

7. Gunung Merbabu di Boyolali, Jawa Tengah

8. Gunung Prau di Dieng, Jawa Tengah

"Kita semua lahir dari alam, untuk alam, dan kembali pada alam. Dengan dukungan orang tua, aku wujudkan pengalaman eksplor alam mulai tahun 2022 hingga 2024," ungkap keterangan di unggahan yang diviralkan akun Instagram @Folkshitt, Minggu (4/8/2024).

Dijelaskan di situ kalau tidak ada kata terlambat untuk mencoba mendaki gunung, selagi ada kemauan. Abi juga seperti mengajak anak-anak seusianya untuk sejenak lepas dari gadget dan bermainlah di alam bebas.

Abi berhasil taklukan 8 gunung
Abi berhasil taklukan 8 gunung

"Tidak ada kata terlambat, ya, kawan. Jadi letakkan gadgetmu, eksplor alammu karena duniamu luas sekali. Salam lestari, Abimana," tutur keterangan tersebut.

Diketahui, orang tua Abimana adalah pencinta alam yang berprofesi sebagai pemandu pendakian gunung. Karena itu, mereka memiliki kemampuan dan pengetahuan tinggi saat mengajak Abi mendaki gunung.

Mengetahui ada bocah sudah berhasil mendaki puncak 8 gunung di Indonesia, warganet pun mengapresiasi pencapaian Abimana. Beberapa bahkan ingin meniru jejak bocah tersebut. Tak sedikit juga dari netizen bermimpi bisa memiliki keluarga pencinta alam agar dapat menyalurkan hobi bersama-sama.

"Di balik itu, orangtuanya sudah dipastikan profesional dalam hal pendakian. Intinya tugas kita kalau mau ngajak anak kecil itu, ya, gimana caranya biar si anak gak bosan. Beda dengan kita (orang dewasa) karena sudah menjadi hobi, kalau anak kecil gampang bosan kalau diajak ke alam," kata @dod***.

"Dear anakku nanti, semoga mamamu yang suka gunung ini mendapatkan calon ayah yang suka gunung juga agar kamu bisa seperti ini dan semoga diberi kelancaran rezekinya dan diberi kesehatan, ya, nak," ujar @zeu***.

"Jadi nostalgia, dulu pas masih SD selalu eksplor-eksplor hutan dekat tempat tinggal saya," ungkap @alg***.

Topik Menarik