5 Penemuan Jenius Leonardo da Vinci pada Zamannya, Dari Senapan Hingga Tank

5 Penemuan Jenius Leonardo da Vinci pada Zamannya, Dari Senapan Hingga Tank

Travel | BuddyKu | Jum'at, 17 Februari 2023 - 01:55
share

JAKARTA, iNews.id - Inilah lima penemuan jenius Leonardo da Vinci pada zamannya. Leonardo lahir pada sebuah kota Vinci pada tahun 1452.

Ia tidak mendapatkan cukup banyak pendidikan formal selama masa mudanya. Leonardo belajar seni dengan Andrea Verrocchio yang merupakan pematung terkenal di Florence.

Leonardo mulai belajar tentang seni, terutama tentang melukis. Pada saat inilah bakatnya sebagai pelukis terlihat dan terus berkembang. Leonardo akhirnya terkenal sebagai seniman pada masa renaisans.

Rasa ingin tahunya lah yang membuat ia berhasil membuat penemuan baru pada masa renaisans. Berikut adalah lima penemuan jenius Leonardo da Vinci pada zamannya.

1. Parasut

Pada tahun 1783, Sebastian Lenomard menemukan parasut. Sekitar 300 tahun sebelum itu, Leonardo da Vinci telah membuat desain parasut. Desain parasutnya juga lengkap dengan deskripsi yang menjelaskan ukuran dan kegunaannya.

Seperti banyak penemuan Leonardo da Vinci lainnya, parasut ini hanya menjadi desain dan tidak pernah dibuat. Namun pada tahun 2000, Adrian Nichols membuat parasut seperti desain Leonardo da Vinci dan ia selamat pada saat menggunakan parasut tersebut.

2. Pakaian selam

Salah satu penemuan Leonardo da Vinci yang menginspirasi generasi setelahnya adalah pakaian selam atau scuba diving suit. Rancangan awal pakaian selam ini dibuatnya pada saat ia berada di Venesia. Ia membuat pakaian selam untuk melancarkan serangan diam-diam ke kapal musuh melalui penyelaman atau bawah air.

Pakaian selam memiliki topeng seperti tas untuk menutupi kepala penyelam.

Topeng tersebut lengkap dengan 2 lubang yang menghubungkannya dengan tongkat berlubang ke tong gabus yang berada pada permukaan. Ide tentang pakaian selam ini tidak begitu populer hingga catatan Codex Atlanticus rilis setelah kematiannya.

3. Tank

Armored Car merupakan cikal bakal dari tank yang pada masa sekarang gunakan. Leonardo da Vinci telah membuat desain tersebut sejak lebih dari 500 tahun yang lalu.

Tank Leonardo da Vinci berbentuk lingkaran besi yang melapisinya dan mempunyai banyak meriam. Desain Tank Leonardo da Vinci ini dapat bergerak 360 derajat atau ke segala arah.

Tank ini dikendarai oleh 8 orang didalamnya. Pada awalnya, Leonardo berpikir untuk menggunakan kuda sebagai tenaga penggeraknya. Namun ia khawatir jika kuda akan terlalu sulit untuk diprediksi pergerakan dan kelakuannya.

4. Robot

Melalui lukisan Vitruvian Man pada 1495-an, Leonardo ingin berbicara tentang ilmu anatomi manusia. Kala itu, dia merancang robot untuk mengesankan Adipati Milan, Ludovica Sforza.

Berbentuk baju zirah ksatria istana, robot tersebut dirancang untuk dapat berdiri, duduk, dan bahkan melambaikan tangan dengan tidak ada orang di dalamnya. Temuan ini murni hanya digerakan oleh kabel dan sistem katrol otomatis.

Pada 1516, da Vinci juga membuat (bukan hanya merancang) sebuah robot singa untuk raja Prancis, Francis I. Berkat karyanya ini, dia dijuluki Bapa Automaton.

Dapat berjalan sendiri, saat diketuk dengan sebuah tongkat ajaib, singa tersebut akan membuka dadanya dan memperlihatkan bunga bakung (fleur de lis) yang merupakan lambang kerajaan Prancis saat itu.

5. Senapan mesin

Pada 1480, da Vinci merancang senapan mesin pertama (melihat ukurannya, lebih mirip meriam daripada senapan). Da Vinci ingin meningkatkan daya serang meriam militer saat itu, dia kemudian merancang sebuah meriam tiga lapis.

Satu lapisnya berisi dengan 11 laras. Jadi, ada 33 laras yang siap menembak. Meskipun hampir tidak mampu menembak secara beruntun seperti senapan mesin masa kini, desain ini memiliki mekanisme pembidikan dan pengisian yang tidak biasa di zamannya.

Itulah lima penemuan jenius Leonardo da Vinci pada zamannya.