Resep telur dadar bumbu pedas, lauk simpel yang bikin ketagihan
Brilio.net - Selain telur ceplok, telur dadar juga menjadi lauk andalan setiap saat. Biar nggak bosan dengan telur dadar yang polosan, kamu bisa menambah bumbu di dalamnya. Kreasi telur dadar bumbu pedas ini bisa jadi alternatif. Meskipun sederhana, namun rasanya dijamin bikin makan auto nambah. Berikut resep lengkapnya, dilansir BrilioFood dari akun Instagram @yscooking.
foto: Instagram/@yscooking
Bahan:
- 3 butir telur, beri sedikit garam, dadar, potong-potong
- Kaldu jamur secukupnya
- Gula secukupnya
- Garam secukupnya
Bumbu ulek kasar:
- 5 cabai merah
- 5 cabai rawit
- 5 butir bawang merah
Cara membuat:
1. Tumis bumbu ulek sampai wangi beri bumbu.
2. Masukkan telur dadar, aduk rata. Angkat.
RECOMMENDED
11 Cara membuat abon ayam ala rumahan, enak, gurih, dan bikin nagih
15 Cara membuat martabak mi, enak, gurih, dan sederhana
13 Resep olahan telur dadar kuah, simpel, nikmat, dan menggugah selera
Resep tumis ati ampela kentang, lauk sederhana bikin nambah nasi
Resep telur ceplok pete jagung, lauk sehari-hari antibosan