Cara Membuat Cimol yang Enak dan Anti Meledak, Ini Tipsnya!

Cara Membuat Cimol yang Enak dan Anti Meledak, Ini Tipsnya!

Travel | BuddyKu | Sabtu, 15 Oktober 2022 - 09:38
share

Cimol alias aci digemol merupakan makanan khas Sunda yang terbuat dari tepung kanji dan dibentuk bulat-bulat.

Agar cita rasanya makin nikmat, cimol biasanya diberi bumbu-bumbu tambahan dengan berbagai rasa.

Tekstur cimol yang agak kenyal, paling enak dimakan selagi masih hangat-hangatnya.

Tertarik menikmati cimol khas jajanan pinggir jalan? Simak resep dan cara membuat cimol yang enak dan anti meledak berikut ini.

Resep Cimol

cara membuat cimol
Cara membuat cimol (Instagram/@astrij02)

Cimol dibuat menggunakan bahan-bahan yang sangat sederhana, begitu juga bumbu yang dipakai.

Adapun resep cimol yang bisa dicoba dengan mudah di rumah adalah sebagai berikut:

Cara Membuat Cimol

cara membuat cimol anti meledak
Cara membuat cimol anti meledak (Instagram/@mayyashobary)

Setelah mempersiapkan seluruh bahan yang dibutuhkan, saatnya mencoba resep cimol secara bertahap.

Langkah-langkah cara membuat cimol dengan mudah dan praktis yakni sebagai berikut:

  1. Campurkan 200 gram tepung tapioka dengan tepung terigu, garam, kaldu, dan merica.

  2. Didihkan 200-250 ml air, kemudian masukkan bawang putih yang sudah dihaluskan.

  3. Tuangkan air yang telah diberi bawang putih ke dalam adonan tepung, lalu aduk perlahan hingga tercampur rata.

  4. Biarkan sebentar agar tidak terlalu panas, kemudian uleni dengan sisa tepung tapioka hingga adonan bisa dipulung.

  5. Bulatkan adonan sebesar kelereng. Goreng di minyak dingin, nyalakan api sedang secara perlahan hingga panas sambil terus diaduk.

  6. Jika sudah matang, langsung beri bumbu dan cabai bubuk dengan cara dimasukkan ke dalam wadah dan diberi tutup. Kocok atau shake-shake supaya merata.

Tips Memasak Cimol

resep cimol
Cimol (Instagram/@angkat.tiriskan)

Agar cimol tidak meledak atau meletus saat digoreng, ada beberapa hal yang harus diperhatikan saat proses memasak.

Tips cara membuat cimol anti meledak dan anti meletus yakni sebagai berikut:


Itulah cara membuat cimol yang enak dan anti meledak dengan resep sederhana, cocok untuk dijadikan jualan.

Artikel Menarik Lainnya:

Topik Menarik