Cara Membuat Tape Singkong yang Manis dan Anti Gagal, Ini Resepnya!
Tapai atau tape merupakan olahan singkong yang difermentasikan menggunakan ragi.
Selain singkong, tape juga bisa dibuat dengan bahan dasar ubi, ketan, atau pisang.
Meski melalui proses fermentasi, tape memiliki rasa yang manis dan tekstur yang lembut.
Tak heran jika banyak masyarakat Indonesia yang menyukainya dan mencoba cara membuat tape singkong sendiri di rumah.
Cara Membuat Tape Singkong
Resep tape singkong sangatlah sederhana, karena bahan untuk membuat tape singkong hanya tiga macam.
Bahan-bahan yang diperlukan:
Langkah-langkah membuat tape singkong:
Perlu diingat, membuat tape singkong harus serba bersih, baik peralatan yang digunakan maupun proses memasaknya.
Simak langkah-langkah cara membuat tape singkong yang simple dan anti gagal berikut ini:
-
Kupas kulit singkong, kemudian potong-potong dan cuci bersih
- Baca Juga:
Harga Tiket Masuk Taman Safari Prigen: Simak Rute dan Jam Operasionalnya untuk Berpetualang!
Keruk-keruk perlahan permukaan singkong yang sudah dikupas menggunakan pisau (tujuannya agar tape tidak gampang berlendir), lalu cuci kembali.
-
Kukus singkong sampai matang (jangan terlalu empuk). Angkat, biarkan sampai benar-benar dingin.
-
Hancurkan ragi hingga halus seperti tepung (bisa dimasukkan ke dalam plastik, lalu ditekan-tekan dengan ulekan).
-
Ambil baskom besar, alaskan dengan daun pisang yang sudah dilap bersih dan kering.
-
Bungkus tangan dengan plastik bersih, masukkan sebagian singkong ke dalam baskom, lalu taburi dengan sebagian ragi.
-
Timpa dengan sisa singkong di atasnya, taburi lagi dengan ragi. Pastikan semua singkong sudah terkena ragi.
-
Tutup baskom dengan daun pisang yang bersih dan kering, kemudian tutup lagi dengan tutup panci sampai rapat.
-
Jangan pernah buka baskom dan biarkan sampai 2 hari 2 malam sampai tape jadi.
Tips Memasak Tape Singkong
Banyak yang bilang cara membuat tape gampang-gampang susah, karena kesalahan sedikit saja bisa menggagalkan proses pembuatannya.
Oleh karena itu, agar resep tape singkong yang dihasilkan lembut dan matang sempurna, ada beberapa tips yang perlu diperhatikan, di antaranya:
Itulah cara membuat tape singkong biar manis dengan resep anti gagal yang mudah dan praktis. Selamat mencoba!