Tak Harus Menginap, Padma Hotel Semarang Umumkan 2 Program Restoran Terbarunya

Tak Harus Menginap, Padma Hotel Semarang Umumkan 2 Program Restoran Terbarunya

Travel | BuddyKu | Selasa, 27 September 2022 - 11:36
share

ABOUTSEMARANG Hotel bintang 5 terbaru di Semarang, Padma Hotel Semarang mengumumkan 2 program restoran pertamanya yang telah dimulai pada akhir pekan lalu, 24 dan 25 September 2022 dan akan terus dibuka setiap Sabtu dan Minggu.

Melalui program-program ini, Padma Hotel Semarang ingin memperkenalkan kedua restoran baru dan hidangannya kepada warga Semarang dan sekitarnya. Program-program tersebut yakni:

Weekend Yum Cha

Kim Tia Chinese Restaurant di Padma Hotel Semarang./ Ist

Program Weekend Yum Cha bisa kamu temukan di Kim Tia Chinese Restaurant yang bisa kamu kunjungi setiap Sabtu dan Minggu mulai pukul 09.00 WIB hingga pukul 15.00 WIB.

Ritual menikmati Yum Cha bersama keluarga di akhir pekan telah terjadi dari tahun ke tahun dan tidak dapat dilewatkan.

Kim Tia Chinese Restaurant menghadirkan sajian klasik Yum Cha seperti Har Kau, Siew May, Xiao Long Bao, Cheong Fun, Pangsit Udang, Bakpao dan banyak lagi, serta minuman spesial khas Kim Tia seperti Blue Kim Tia, yang adalah perpaduan sirup bunga telang dengan jeruk nipis dan soda.

Harga yang ditawarkan hanya mulai dari Rp 35,000++ per menu saja, tamu yang menginap maupun pengunjung dari luar dapat memanjakan diri dengan hidangan lezat di hotel bernuansa resor tropikal di tengah kota.

Sunday Brunch

Semawis All-Day Dining di Padma Hotel Semarang./ Ist

Program kedua yakni Sunday Brunch bisa kamu nikmati di Semawis All-day Dining setiap Minggu pukul 12.00 WIB hingga 15.30 WIB.

Membawa kultur brunch yang populer di Jakarta dan Bali, Padma Hotel Semarang menghadirkan beragam pilihan makanan dengan konsep all-you-can-eat atau makan sepuasnya.

Menu yang ditawarkan bermacam-macam, mulai dari Seafood, iga Sapi, Kebab, Kambing Guling, Bebek Peking. aneka Sate, hingga menu makanan Indonesia seperti Nasi Goreng dan Sop Buntut, menu makanan Italia seperti Lasagna dan Pasta yang langsung di masak di tempat, tak lupa juga Salad Corner.

Hidangan penutup Semawis All-Day Dining./ Ist

Tak ketinggalan beragam pilihan hidangan penutup yang mewah seperti Chocolate Fondue, berbagai jenis kue dan pastry hingga jajanan pasar.

Para tamu baik yang menginap maupun pengunjung dari luar dipersilahkan untuk datang dan bersantap di Sunday Brunch ini dengan harga mulai dari Rp 285,000++ per orang.

Sebagai informasi, Padma Hotel Semarang merupakan hotel kelima dari jaringan Padma Hotels di Indonesia. Sebelumnya, telah hadir Padma Resort Legian, Padma Hotel Bandung, Padma Resort Ubud, dan Resinda Hotel Karawang managed by Padma Hotels.

Padma Hotel Semarang yang berlokasi di Jalan Sultan Agung Semarang memiliki 224 kamar dan suite. Hotel ini menawarkan suasana resort di dalam kota, yang dilengkapi beragam layanan dan fasilitas untuk mendukung liburan dan acara bisnis. Lokasinya yang berada di dataran berkontur tinggi menawarkan pemandangan kota dan pegunungan di sekitar Semarang.

Sebanyak empat pilihan bersantap yang beragam dengan desain interior yang artistik tersedia di Padma Hotel Semarang. Ada Semawis All-Day Dining yang menyediakan hidangan sarapan dan santapan sepanjang hari, Kim Tia Chinese Restaurant yang menghidangkan masakan oriental, Goolali Gelato Bar & Patisserie, sebuah kafe berlokasi di lobi utama yang menyediakan beragam jenis gelato dan kue, dengan nama yang terinspirasi dari manisan lokal Gulali. Dan yang terakhir adalah Tuntang Pool Bar & Caf, restoran di area kolam renang untuk menikmati minuman segar dan comfort food selagi bersantai.

Untuk informasi lebih lanjut dan reservasi, silahkan menghubungi FB Guest Relation di nomor +62811 294 8698 atau melalui email di fbmarketing.semarang@padmahotels.com.

Topik Menarik