Indonesia Ternyata Punya Tol Kahyangan, Berdiri Megah di Tengah-tengah 4 Gunung

Indonesia Ternyata Punya Tol Kahyangan, Berdiri Megah di Tengah-tengah 4 Gunung

Travel | BuddyKu | Rabu, 14 September 2022 - 16:06
share

Enggak banyak yang tahu jika di Indonesia ternyata ada Tol Kahyangan . Eits , jangan bayangi tol ini adalah jalan bebas kendaraan ya tetapi ini adalah akses menuju lokasi wisata Negeri Kahyangan.

Tol Kahyangan merupakan jalan beton yang menghubungkan Dusun Candran ke Jalan Raya Magelang-Boyolali. Tepatnya di Surodadi, Wonolelo, Sawangan,w Magelang, Jawa Tengah.

tol kahyangan
Tol Kahyangan. (Z Creators/Eko Haryanto)

Melewati Tol Kahyangan, kamu akan dimanjakan dengan hijaunya pemandangan lereng Gunung Merapi dan Merbabu. Sementara itu, objek wisata Negeri Kahyangan yang berada di ketinggian lebih dari 1130 Mdpl.

negeri kahyangan
Objek wisata Negeri Kahyangan. (Z Creators/Eko Haryanto)

Untuk menuju ke objek wisata tersebut kamu harus membeli tiket masuk seharga Rp10 ribu dan membayar parkir motor Rp2 ribu. Sampai di lokasi kamu akan melihat bangunan besar mirip kastil atau benteng klasik yang menjadi ikon wisata Negeri Kahyangan.

negeri kahyangan
Objek wisata Negeri Kahyangan. (Z Creators/Eko Haryanto)

Selain itu, banyak spot foto yang bisa kita temukan di area wisata ini, seperti panggung diatas pohon, patung kuda terbang juga pemandangan indah Dusun Candran. Saat cuaca cerah kamu bisa melihat empat gunung sekaligus yaitu Merapi, Merbabu, Andong, dan Gunung Sindoro.

negeri kahyangan
Objek wisata Negeri Kahyangan. (Z Creators/Eko Haryanto)

Saking indahnya pemandangan di Negeri Kahyangan ini, jadi sering dipakai sebagai tempat gathering berbagai komunitas yang ingin mendapatkan foto dengan latar pemandangan seindah Negeri Dongeng.

Artikel menarik lainnya:

Bikin cerita serumu dan dapatkan berbagai reward menarik! Lets join Z Creators dengan klik di sini .

Z Creators
Z Creators
Topik Menarik