5 Resep Makanan dari Singkong yang Mudah Dibuat, Dijamin Enak!

5 Resep Makanan dari Singkong yang Mudah Dibuat, Dijamin Enak!

Travel | BuddyKu | Selasa, 13 September 2022 - 16:10
share

Singkong atau ubi kayu ternyata bisa diolah menjadi berbagai makanan yang enak dan mudah dibuat.

Olahan singkong bisa dibuat menjadi kue basah, gorengan, bahkan dessert yang lezat.

Resep makanan dari singkong ini mudah dibuat oleh siapa saja, dan tidak membutuhkan waktu yang lama.

Indozone telah merangkum beberapa resep makanan dari singkong yang mudah dan enak berikut ini.

1. Singkong Thailand

makanan dari singkong
Singkong Thailand makanan dari singkong (Instagram/@rondut)

Sesuai namanya, singkong Thailand merupakan olahan singkong rebus dengan saus santan, yang berasal dari Thailand. Resep singkong yang satu ini menghasilkan cita rasa yang manis dan gurih.

Bahan utama:

Bahan saus:

Cara membuat:

  1. Rebus singkong yang sudah dikupas dan dipotong-potong.
  2. Ketika mulai empuk, masukkan gula dan garam, kemudian aduk sampai lengket.
  3. Saat air rebusan mulai menyusut, tuangkan larutan maizena, lalu aduk lagi sampai rata. Setelah matang, angkat dan sisihkan.
  4. Untuk sausnya, campur semua bahan dan aduk sampai licin.
  5. Masak di atas api sedang, sampai mendidih, angkat.
  6. Sajikan singkong dengan saus santan.

2. Kue Talam Singkong

olahan dari singkong
Kue talam olahan dari singkong (Instagram/@vianney_lim99)

Singkong dapat dicampur pada adonan kue talam agar cita rasanya makin sedap. Makanan dari singkong khas Betawi ini memiliki tekstur yang kenyal dan sedikit lengket.

Bahan-bahan:

Cara membuat:

  1. Rebus gula merah, gula pasir, santan, dan daun pandan sampai larut, kemudian angkat dan sisihkan.
  2. Haluskan singkong menggunakan food processor atau bisa juga diparut halus.
  3. Tuang air gula merah sambil disaring, masukkan garam dan tepung tapioka. Aduk sampai tercampur rata.
  4. Tuang adonan ke dalam loyang yang sudah diolesi minyak sayur.
  5. Didihkan air di panci kukusan, kukus dengan api besar sampai matang, selama kurang lebih 1 jam.
  6. Angkat dan dinginkan sebelum dikeluarkan dari loyang. Setelah dingin, potong-potong dan sajikan.

3. Combro

combro olahan singkong
Combro olahan singkong (Instagram/@susie.agung)

Daripada langsung digoreng, singkong bisa kamu olah menjadi gorengan combro khas Sunda yang nikmat. Isian sambal oncom dan cabainya, cocok buat kamu yang suka pedas.

Bahan kulit:

Bahan isian:

Bumbu halus:

Cara membuat:

  1. Campur semua bahan kulit, bagi dan bulatkan agar sama besarnya, kemudian sisihkan.
  2. Untuk isian, tumis bumbu halus sampai wangi, masukkan oncom, aduk rata, masukkan kornet, bumbui dengan garam dan gula, lalu aduk rata.
  3. Masukkan daun bawang, aduk sebentar, tes rasa bila sudah pas matikan api.
  4. Ambil adonan kulit, pipihkan lalu beri isian, tutup kembali lalu bentuk oval, lakukan sampai adonan habis.
  5. Panaskan minyak goreng, masukkan adonan combro, goreng sampai kuning kecokelatan. Angkat dan tiriskan, lalu sajikan dengan rawit atau saus cocolan.

4. Bolu Kukus Singkong

resep olahan singkong
Resep bolu kukus olahan singkong (Instagram/@eva_susanti_roni)

Singkong ternyata bisa diolah menjadi kue bolu yang enak dan lezat. Resep olahan singkong ini dapat dikreasikan dengan berbagai warna tambahan sesuai selera.

Bahan-bahan:

Cara membuat:

  1. Kocok telur, gula, dan sp sampai putih mengental.
  2. Masukkan singkong parut dan vanili bubuk, kocok sampai rata dengan kecepatan rendah.
  3. Tambahkan tepung terigu, kemudian kocok sampai rata.
  4. Tuangkan santan dan susu lalu aduk rata, kemudian masukkan margarin cair aduk kembali.
  5. Bagi rata adonan menjadi 6 atau sesuai selera, dan berikan pewarna makanan yang berbeda.
  6. Tuang adonan dengan warna berbeda secara bergantian ke dalam loyang yang sudah dioleskan margarin, sampai adonan habis.
  7. Kukus selama 35 menit, kemudian angkat dan sajikan.

5. Lemet Singkong

resep makanan dari singkong yang mudah
Resep lemet makanan dari singkong yang mudah dibuat (Instagram/@susie.agung)

Rekomendasi olahan singkong khas Jawa yang bisa dicoba selanjutnya yaitu lemet singkong. Bahan yang diperlukan sederhana dan resepnya juga mudah dipraktekkan.

Bahan-bahan:

Pelengkap:

Cara membuat:

  1. Buang sumbu singkong lalu parut halus.
  2. Campur singkong dengan semua bahan, lalu aduk rata.
  3. Ambil selembar daun, beri 2 sdm adonan, lipat lalu sematkan lidi/tusuk gigi, lalukan sampai adonan habis.
  4. Masukkan dalam dandang yang sudah mendidih airnya.
  5. Kukus lemet selama 20-25 menit. Angkat dan sajikan.

Itu dia resep makanan dari singkong yang mudah dibuat bahkan bagi pemula sekalipun. Selamat mencoba dan semoga berhasil, ya!

Artikel Menarik Lainnya

Topik Menarik