Hasil Timnas Indonesia vs Timnas Australia: Socceroos Tambah Gol Jadi 4-0
SYDNEY – Hasil Timnas Indonesia vs Timnas Australia sudah diketahui hingga menit ke-61. Skor laga di Stadion Sydney Football, Sydney, Kamis (20/3/2025) sore WIB, itu untuk sementara 4-0.
Sundulan Lewis Miller sukses mengubah skor di menit ke-61. Indonesia harus bekerja keras mengejar ketertinggalannya.
Jalannya Pertandingan
Selepas istirahat, Indoensia coba kembali menyerang dengan cepat. Beberapa peluang didapat terutama lewat bola mati dalam 10 menit pertama. Sepakan Ole Romeny di menit ke-52 sayangnya masih bisa ditangkap Ryan.
Australia membalas di menit ke-60 lewat Brandon Borrello tetapi bisa ditepis Paes dan menjadi tendangan penjuru.
Namun, Australia justru menambah gol dari situasi tersebut. Umpan Craig Goodwin bisa disundul Miller untuk menjadi 4-0.
SUSUNAN PEMAIN
TIMNAS INDONESIA XI (3-4-1-2): Maarten Paes; Mees Hilgers, Jay Idzes, Calvin Verdonk; Kevin Diks, Thom Haye, Nathan Tjoe-A-On, Dean James; Marselino Ferdinan; Ole Romeny, Rafael Struick (Eliano Reijnders 46’)
Pelatih: Patrick Kluivert
TIMNAS AUSTRALIA XI (3-4-3): Mathew Ryan; Kye Rowles, Cameron Burgess, Aziz Behich; Lewis Miller, Jackson Irvine, Aiden O’Neill, Jason Geria; Martin Boyle (Craig Goodwin 46’), Nishan Velupillay; Adam Taggart (Brandon Borrello 46’)
Pelatih: Tony Popovic