Tamu Tak Diundang Saat Banjir di Bekasi, dari Ular hingga Biawak

Tamu Tak Diundang Saat Banjir di Bekasi, dari Ular hingga Biawak

Terkini | okezone | Rabu, 5 Maret 2025 - 09:58
share

BEKASI - Banjir yang melanda Kota Bekasi, Jawa Barat, tak hanya menggenangi permukiman warga, tetapi juga membawa kejutan. Seekor ular sanca kembang sepanjang hampir tiga meter dan seekor biawak kecil ditemukan mengapung di tengah genangan air di Jalan Haji Agus Salim, Bekasi Timur, pada Selasa sore.

Penemuan ular berbobot sekitar 10 kilogram ini sempat membuat warga panik, terutama karena kondisi banjir yang cukup deras akibat luapan Kali Bekasi. Warga yang penasaran berbondong-bondong ke lokasi untuk melihat langsung ular tersebut.

Tak lama setelah penemuan ular sanca, warga juga mengevakuasi seekor biawak kecil dari lokasi banjir. Diduga, kedua hewan liar ini keluar dari sarangnya yang terganggu akibat banjir besar. Setelah berhasil diamankan, warga berencana melepaskan ular dan biawak tersebut kembali ke habitatnya. (Rahmat Hidayat/Dwinarto)

Topik Menarik