5 Pemain Timnas Australia yang Cedera Jelang Lawan Timnas Indonesia, Nomor 1 Bek Raksasa
BERIKUT lima pemain Timnas Australia yang cedera jelang lawan Timnas Indonesia. Salah satunya adalah bek raksasa yang pernah cetak gol ke gawang Skuad Garuda!
Laga Timnas Australia vs Timnas Indonesia akan digelar di Sydney Football Stadium pada 20 Maret 2025. Masih tiga minggu lagi jelang pertandingan digelar.
Namun, ada sejumlah pemain Timnas Australia yang cedera. Beberapa di antaranya kemungkinan sudah pulih tetapi juga hampir pasti absen saat menantang Timnas Indonesia.
5 Pemain Timnas Australia yang Cedera Jelang Lawan Timnas Indonesia
5. Jordan Bos
Pemain satu ini diketahui menderita cedera hamstring. Belum diketahui berapa lama Bos akan absen dari lapangan hijau.
Pesepakbola berusia 22 tahun ini sudah tidak merumput bersama KVC Westerlo di Belgia selama beberapa laga terakhir. Besar kemungkinan Bos absen saat menghadapi Timnas Indonesia.
4. Joe Gauci
Kiper cadangan Timnas Australia ini menderita cedera pinggul. Belum diketahui berapa lama Gauci akan absen tetapi ada kemungkinan sudah pulih pada pekan kedua Maret 2025.
Kendati begitu, sang pemain belum tentu akan langsung mendapat match fitness. Ini bisa jadi keuntungan buat Timnas Indonesia.
3. Thomas Deng
Rekan setim Sandy Walsh di Yokohama F Marinos ini menderita cedera ligamen engkel. Deng bahkan harus naik meja operasi untuk mengatasi cederanya pada 10 Februari 2025.
Pesepakbola berusia 27 tahun ini diperkirakan butuh empat pekan untuk pulih. Itu artinya, Deng baru bisa kembali berlatih paling cepat 10 Maret 2025. Belum tentu kebugarannya sudah kembali.
2. Alessandro Circati
Pemain satu ini diketahui cedera ACL (anterior cruciate ligament) sejak September 2024. Circati diperkirakan baru pulih pada April 2025.
Itu artinya, bek Parma ini dipastikan absen melawan Timnas Indonesia. Pelatih Tony Popovic mesti mencari alternatif lain di sisi kiri pertahanan.
1. Harry Souttar
Pemain ini diketahui mengalami cedera parah sejak Desember 2024. Souttar didiagnosa menderita putus tendon achilles saat tampil bersama Sheffield United.
Alhasil, bek jangkung ini akan absen hingga Desember 2025. Souttar dipastikan tidak tampil saat laga kontra Timnas Indonesia.
Itulah lima pemain Timnas Australia yang cedera jelang lawan Timnas Indonesia. Semoga informasi ini berguna untuk pembaca sekalian.