Masih Berobat, Sonny Septian Takut Tak Bisa Membahagiakan Fairuz A Rafiq

Masih Berobat, Sonny Septian Takut Tak Bisa Membahagiakan Fairuz A Rafiq

Terkini | okezone | Minggu, 23 Februari 2025 - 03:01
share

JAKARTA - Sonny Septian masih sering merasa rendah diri dengan kondisinya saat ini. Ketakutan terbesarnya adalah tidak bisa membahagiakan sang istri, Fairuz A Rafiq, serta anak-anaknya karena kesehatannya yang belum sepenuhnya pulih setelah mengalami penyempitan pembuluh darah.

Melihat kekhawatiran suaminya, Fairuz tak kuasa menahan air mata. Ia tahu betapa besar cinta Sonny kepadanya dan anak-anak mereka. Kebahagiaan keluarga selalu menjadi prioritas utama bagi Sonny, bahkan di tengah kondisinya yang masih harus menjalani pengobatan.

Namun, bagi Fairuz, kehadiran Sonny saja sudah cukup untuk membuatnya bahagia. Ia selalu berusaha meyakinkan sang suami bahwa ia sudah merasa bahagia dengan keadaan mereka saat ini.

Masih Berobat, Sonny Septian Takut Tak Bisa Membahagiakan Fairuz A Rafiq

"Dia (Sonny) itu selalu bilang, 'Aku takut nggak bisa bahagiakan kamu', tapi aku bahagia. Aku selalu bilang sama dia, 'Bi, aku bahagia, aku happy banget lihat kamu kayak gini aja, itu sudah jadi hadiah terbesar buat aku'," ujar Fairuz, dikutip dari Instagram @rumpi_ttv.

Fairuz memahami bahwa Sonny sering merasa sedih karena tidak bisa bekerja seperti dulu, sehingga ia harus lebih giat mencari nafkah. Namun, Fairuz justru bersyukur bisa menjadi perantara rezeki untuk keluarga mereka saat ini.

Baginya, soal rezeki adalah urusan Allah. Ia percaya bahwa selama mereka bersama, pasti akan selalu ada jalan.

"Aku nggak minta apa-apa. Masalah rezeki adalah cara Allah kasih. Alhamdulillah, Allah benar-benar bukakan pintu rezeki itu melalui aku. Dan di saat Allah kasih kondisi dia seperti ini, Allah juga kasih rezeki tanpa harus dia kerja capek-capek," lanjut Fairuz.

 

Fairuz berulang kali meyakinkan Sonny bahwa ia telah menjadi suami dan ayah yang baik. Namun, ia juga memahami perjuangan batin sang suami yang tiba-tiba harus membatasi banyak aktivitasnya karena masalah kesehatan.

"Banyak rasa ketakutan dalam dirinya. Aku tahu banget, Sonny itu laki-laki yang kuat, gila kerja, terus tiba-tiba harus punya banyak batasan dalam hidupnya. Aku memahami keadaannya," ungkap Fairuz.

Kini, Fairuz hanya bisa terus mendukung suaminya dan berdoa agar Sonny selalu diberi kesehatan. Baginya, yang terpenting adalah bisa selalu bersama dalam kondisi apa pun.

"Melihat dia selamat, bisa kembali pulih, dan dokter bilang kondisinya 100 baik tanpa ada sisa stroke, itu rasanya kayak keajaiban dari Allah. Itu kebahagiaan terbesar buat aku," tandasnya.

Topik Menarik