5 Berita Populer: Komentar Shin Tae-yong usai Timnas Libas Myanmar hingga Assad Tumbang

5 Berita Populer: Komentar Shin Tae-yong usai Timnas Libas Myanmar hingga Assad Tumbang

Terkini | inews | Rabu, 11 Desember 2024 - 05:15
share

JAKARTA, iNews.id - Komentar pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong setelah Timnas Indonesia mengalahkan Myanmar menjadi berita populer. Diketahui, Indonesia menang 1-0 atas Myanmar di matchday pertama Grup B Piala AFF di Thuwunna Stadium, Yangon, Myanmar, Senin (9/12/2024).

Berita populer lainnya adalah Bashar Al Assad tumbang, Kedubes Suriah di Jakarta ganti bendera jadi bintang tiga.

Berikut rangkuman berita populer, Selasa (10/12/2024):

1. Komentar Mengejutkan Shin Tae-yong usai Timnas Indonesia Libas Myanmar di Piala AFF 2024

Komentar Shin Tae-yong setelah Timnas Indonesia melibas Myanmar di Piala 2024 dibahas pada artikel ini. Shin Tae-yong menilai penampilan anak buahnya jauh melebihi ekspektasi. Diketahui, Timnas Indonesia menang 1-0 atas Myanmar pada matchday pertama Grup B Piala AFF di Thuwunna Stadium, Yangon, Myanmar, Senin (9/12/2024). Gol tersebut diciptakan Asnawi Mangkualam menit ke-77.

"Jadi, menurut saya, performa para pemain sebenarnya lebih baik dari yang saya harapkan," ujar Shin Tae-yong. Kemenangan tersebut membuat Timnas Indonesia berada di posisi dua klasemen Grup B dengan koleksi tiga poin. 

2. Shin Tae-yong Kirim Kode Keras Justin Hubner dan Ivar Jenner Main di Semifinal Piala AFF 2024

Pelatih Shin Tae-yong mengirim kode keras apabila Ivar Jenner dan Justin Hubner akan bermain di semifinal Piala AFF 2024. Ia hanya bisa memastikan apabila kedua anak buahnya itu absen di fase grup. Diketahui, Shin Tae-yong membawa 24 pemain di Piala AFF 2024. Namun, ia bisa mendaftarkan 26 nama.

Masyarakat Indonesia berharap, dua slot tersebut bisa diisi Ivar Jenner dan Justin Hubner. Tetapi, keduanya tidak mendapat izin dari klub masing-masing karena Piala AFF tidak masuk kalender FIFA. Diketahui, Timnas Indonesia akan menjalani fase grup dari 9 Desember-21 Desember 2024. Sementara semifinal akan digelar pada 26 Desember 2024. 

3. Ranking FIFA Timnas Indonesia usai Bungkam Myanmar di Piala AFF 2024

Ranking FIFA Timnas Indonesia setelah membungkam Myanmar di Piala AFF 2024 menarik diketahui. Timnas Indonesia naik satu peringkat. Diketahui, Timnas Indonesia melibas Myanmar 1-0 di Thuwunna Stadium, Senin (9/12/2024) malam WIB. Gol semata wayang ini diciptakan oleh Asnawi Mangkualam pada menit ke-77.

Melansir laman Football Ranking, Selasa (10/12/2024), kemenangan Timnas Indonesia mendapat tambahan poin 1,8 di ranking FIFA. Saat ini, poin Timnas Indonesia bertambah dari 1,135,11 menjadi 1,136.91 poin. Berkat hasil itu,  Timnas Indonesia naik satu peringkat dari 125 ke 124. Indonesia menggeser wakil Afrika.

4. Dilaporkan Jusuf Kalla ke Polisi, Ini Kata Agung Laksono

Agung Laksono dilaporkan oleh Jusuf Kalla ke polisi terkait masalah kepengurusan di PMI (Palang Merah Indonesia). Agung mengklaim juga Ketua PMI periode 2024-2029. Sementara, Jusuf Kalla atau JK baru saja didapuk menjadi Ketua PMI periode 2024-2029.

Agung mengatakan, proses Munas yang dilakukan di Hotel Sultan sudah sesuai dengan ketentuan aturan di internal PMI. Menurut Agung, pelaksanaan Munas didasari atas kekecewaan dari para pengurus PMI di bawah kepemimpinan JK. Sebelumnya, JK melaporkan Agung Laksono ke polisi. Pelaporan karena Agung Laksono menyatakan diri sebagai Ketua PMI.

5. Assad Tumbang, Kedubes Suriah di Jakarta Ganti Bendera jadi Bintang Tiga

Kelompok bersenjata Suriah berhasil menggulingkan pemerintahan Bashar Al Assad. Masyarakat Suriah mengibarkan bendera baru berwarna hijau, putih, hitam, dengan tiga bintang di tengah. Bendera tersebut menggantikan bendera lama Suriah yang berwarna merah, putih, hitam, dengan dua bintang.

Bendera baru digunakan sebagai simbol perlawanan terhadap rezim Assad. Kedutaan Besar Suriah di Jakarta pun turut mengganti bendera lama menjadi bendera baru di foto profil laman Facebook resminya.

Topik Menarik