Tertarik Investasi Bitcoin? Simak Keuntungan, Risiko, dan Cara Investasi yang Mudah!

Tertarik Investasi Bitcoin? Simak Keuntungan, Risiko, dan Cara Investasi yang Mudah!

Terkini | sindonews | Selasa, 3 Desember 2024 - 15:01
share

Sudah banyak orang yang menjadikan crypto sebagai salah satu pilihan instrumen investasi. Salah satu jenis mata uang crypto yang paling populer adalah Bitcoin atau BTC.

Namun, sebelum memutuskan untuk memulai investasi Bitcoin, penting bagi kamu untuk mengenali potensi keuntungan Bitcoin, risiko yang mungkin menghampiri, serta cara investasi Bitcoin yang mudah. Ini bertujuan agar kamu bisa memilih jenis investasi yang paling sesuai dengan kebutuhanmu.

Sekilas Mengenai Bitcoin: Keuntungan, serta Risikonya

Bitcoin (BTC) adalah mata uang crypto yang ditemukan sejak tahun 2009 oleh sosok anonim bernama Satoshi Nakamoto. Sejak saat itu, popularitas Bitcoin semakin meningkat setiap waktunya, diiringi dengan menanjaknya harga Bitcoin hingga kini. Hal itu menjadikan semakin banyak investor yang tertarik untuk berinvestasi di mata uang crypto paling populer tersebut.

Berbeda dengan mata uang konvensional lainnya, Bitcoin tidak dikendalikan oleh otoritas pusat seperti lembaga keuangan bank atau pemerintah. Bitcoin memiliki sistem terdesentralisasi, yang berarti tidak membutuhkan pihak ketiga dalam operasionalnya. Seluruh transaksi bisa langsung dilakukan oleh pengguna dan antar pengguna di seluruh dunia.

Hal ini juga membuat proses transaksi dan pembayaran Bitcoin menjadi lebih cepat dan lebih murah, jika dibandingkan dengan bertransaksi menggunakan mata uang konvensional. Sebab, mata uang konvensional tentunya terikat erat dengan aturan-aturan otoritas pusat seperti perbankan.

Namun di sisi lain, tidak adanya otoritas pusat yang mengatur, juga membuat pengguna juga akan sulit untuk mengatasi masalah yang timbul dalam transaksi Bitcoin. Belum adanya regulasi yang mengatur seluruh hal terkait mata uang kripto dan transaksinya, juga akan membuat kamu harus terus update terhadap regulasi crypto yang tentu berpengaruh pada nilai Bitcoin yang kamu miliki.

Bagaimana cara membuat Bitcoin? Untuk membuat Bitcoin, miner atau penambang Bitcoin harus menggunakan perangkat lunak khusus untuk memecahkan algoritma Bitcoin (mining process). Jika berhasil, sejumlah Bitcoin pun baru bisa didapatkan. Secara keseluruhan, Bitcoin hanya didesain untuk diproduksi maksimal sebanyak 21 juta unit di seluruh dunia. Tentunya hal ini berbeda dengan mata uang fiat yang bisa diproduksi dalam jumlah tidak terbatas.

Ini membuat banyak orang yang memilih untuk menyimpan Bitcoin karena persediaannya yang terbatas dan langka. Banyak yang menilai permintaan terhadap Bitcoin akan bertambah setiap waktunya, yang sejalan dengan peningkatan nilainya. Apalagi, Bitcoin tidak rentan terdampak penurunan nilai dalam jangka panjang (tidak mudah terdampak inflasi), layaknya mata uang fiat.

Selain itu, Bitcoin juga menggunakan teknologi canggih yang bernama blokchain. Setiap transaksi Bitcoin yang dilakukan, akan tersimpan dan tercatat dalam rantai blok, yang dapat dilihat dan diakses oleh penggunanya di seluruh dunia. Ini menjadikan transaksi Bitcoin sangatlah transparan.

Namun, di sisi lain transaksi Bitcoin juga dilindungi oleh teknologi sistem database yang unik, sehingga tidak bisa diubah maupun dihapus. Ini akan mengurangi risiko adanya manipulasi data, serta pencurian dan pemalsuan Bitcoin-mu.

Setiap transaksi Bitcoin yang dilakukan pengguna, telah dienkripsi dan diverifikasi keasliannya oleh algoritma yang canggih. Jadi, semua data terkait identitas pengguna pun mampu terlindungi. Pemiliknya juga memiliki kunci khusus yang hanya bisa digunakan untuk mengakses Bitcoin miliknya, sehingga bertransaksi dengan Bitcoin sudah pasti aman.

Namun di satu sisi, ketergantungan besar kepada teknologi ini juga membuat Bitcoin dan mata uang crypto lainnya tetap memiliki celah. Apalagi, jika kamu tidak benar-benar bisa memahami teknologi yang digunakan dalam investasi crypto. Hingga kini teknologi investasi Bitcoin dan mata uang crypto lainnya masih terus berkembang, dan teknologi tentunya bisa saja mengalami masalah yang akan berdampak kepada investasi Bitcoin yang kamu lakukan.

Terlebih lagi, jika kamu kurang cermat dalam memilih platform untuk investasi dan trading crypto, dan malah memilih platform yang belum memiliki izin dan pengawasan resmi. Kemungkinan besar hanya kerugian dan penyesalan yang akan kamu dapatkan. Sebagai solusi, kamu bisa memilih Tokocrypto sebagai platform investasi dan trading Bitcoin terpercaya sejak tahun 2018!

Bitcoin bisa digunakan sebagai alat pembayaran, bahkan alat perdagangan yang bisa sangat menguntungkan pemiliknya, lho. Tingkat fluktuasinya yang cenderung tinggi, memungkinkan kamu bisa mendapatkan potensi keuntungan besar dalam waktu cepat. Sebab, nilai Bitcoin akan sangat bergantung terhadap seluruh situasi dan kondisi yang tengah terjadi pada pasar crypto saat itu.

Namun, karena sangat fluktuatif, ini juga menjadikan Bitcoin sangat volatil, alias bisa mengalami pergerakan harga (naik-turun harga) yang sangat signifikan. Kamu bisa memiliki potensi keuntungan yang tinggi, tetapi sejalan pula dengan risiko kerugian yang bisa dihadapi kapan saja.

Maka penting bagi kamu untuk mengatur strategi investasi Bitcoin, dengan menggunakan uang yang bisa kamu relakan jika kamu mengalami kerugian. Kamu juga bisa memulai investasi Bitcoin dengan nilai kecil terlebih dahulu, ya.

Namun, ternyata ada cara dan strategi investasi Bitcoin yang bisa ditiru oleh investor pemula, lho! Simak informasinya berikut ini.

Keuntungan Investasi Bitcoin di Tokocrypto

Kamu bisa mulai berinvestasi di Bitcoin dengan memilih platform investasi dan trading Bitcoin yang aman dan terpercaya, seperti Tokocrypto. Inilah keuntungan yang bisa kamu rasakan.

Cocok untuk Pemula dengan Fitur Pembelian Berkala

Kamu bisa belajar dan tahu cara investasi Bitcoin yang mudah di Tokocrypto, lho. Apapun yang perlu kamu ketahui terkait Bitcoin dan mata uang crypto lainnya, dapat kamu temukan dengan mudah di website dan aplikasi Tokocrypto.

Bagi kamu para pemula dalam investasi Bitcoin, para investor yang memiliki profil risiko rendah, para investor yang impulsif, serta para investor yang ingin membangun portofolio Bitcoin secara bertahap tanpa harus memantau pasar crypto setiap hari, kamu bisa menggunakan strategi DCA atau Dollar Cost Averaging, lho.

Apa itu DCA? Singkatnya, DCA adalah proses pembelian Bitcoin dalam periode tertentu, misalnya dalam seminggu atau sebulan. Kamu akan membelinya dalam jumlah uang yang sama, tanpa perlu memperhatikan naik turunnya harga Bitcoin. Tujuannya adalah mengumpulkan sebanyak mungkin Bitcoin yang bisa kamu miliki dalam jangka waktu yang lama.

Dengan menggunakan strategi DCA, kamu bisa menyebar risiko pembelian Bitcoin, sehingga kamu akan mendapatkan harga rata-rata Bitcoin dan tidak akan mudah cemas melihat naik-turunnya harga Bitcoin di pasaran. Tingkat stres kamu pastinya akan sangat berkurang, karena kamu tidak harus terus-terusan memprediksi harga Bitcoin yang fluktuatif itu.

Nantinya, kamu bisa mendapatkan keuntungan dari akumulasi aset Bitcoin yang kamu miliki sepanjang waktunya. Namun, perlu diperhatikan bahwa tetap ada risiko yang mengiringi, ya, seperti terus-terusan mengalami harga Bitcoin yang menurun.

Aman dan Terverifikasi

Tokocrypto telah diawasi oleh diverifikasi oleh BAPPEBTI, Kementerian Perdagangan RI. Jadi, kamu tidak perlu khawatir atas seluruh transaksi Bitcoin yang kamu lakukan di Tokocrypto.

Informasi Ter-Update

Investasi dan trading Bitcoin sangat memerlukan keaktifan kamu untuk terus mengetahui berita terbaru mengenai pasar crypto. Kamu bisa menemukan seluruh investasi yang akurat dan terkini mengenai Bitcoin, yang bisa membantumu mengatur strategi dalam mengambil keputusan investasi maupun trading Bitcoin yang dilakukan.

Sharing Sesama Pengguna

Tokocrypto juga memfasilitasi hadirnya komunitas investor dan trader Bitcoin profesional yang bisa kamu manfaatkan. Kamu bisa menjalin komunikasi langsung dengan mereka dan bertukar ilmu mengenai Bitcoin dan mata uang crypto lainnya.

Itulah keuntungan, risiko, serta cara investasi Bitcoin yang mudah dan simpel. Di Tokocrypto, kamu bisa mulai investasi Bitcoin dengan aman mulai dari Rp20.000 saja, lho. Yuk, segera bangun portofolio crypto-mu secara perlahan, tetapi pasti dan terencana!

Untuk mengetahui informasi terbaru mengenai cara investasi crypto, kamu bisa mengakses website dan sosial media Tokocrypto, serta unduh aplikasi Tokocrypto di App Store maupun Google Play Store.

Topik Menarik