Persebaya Surabaya Fokus Asah Penyelesaian Akhir Jelang Hadapi Persija Jakarta

Persebaya Surabaya Fokus Asah Penyelesaian Akhir Jelang Hadapi Persija Jakarta

Terkini | okezone | Senin, 18 November 2024 - 04:46
share

SURABAYA Persebaya Surabaya terus fokus mengasah penyelesaian akhir jelang menghadapi Persija Jakarta pada pekan ke-11 Liga 1 2024-2025. Pelatih Paul Munster pun menyiapkan strategi khusus.

Dari catatan statistik selama 10 pertandingan terakhir, Bajul Ijo memang baru mencetak sembilan gol meski berada di posisi runner-up. Satu hal yang menjadi sorotan adalah penyelesaian akhir yang minim.

Persebaya mencatatkan 39 peluang on target ke gawang lawan, dari 80 kali percobaan peluang yang dilakukan. Namun hanya sembilan gol yang diciptakan yang artinya mereka memerlukan empat peluang untuk menghasilkan satu gol.

Hal ini yang menjadi sorotan Munster. Makanya beberapa kali di sesi latihan tim, finishing touch atau penyelesaian akhir menjadi hal yang terus diasah.

"Masih banyak yang harus diperbaiki dalam hal finishing , kata Munster, usai sesi latihan pada Sabtu 16 November 2024.

Pelatih asal Irlandia Utara itu juga menyiapkan strategi khusus jelang laga kandang melawan Macan Kemayoran. Hal ini diantisipasinya di tengah performa positif Persija Jakarta selama tiga laga terakhir pada Oktober 2024.

Topik Menarik