Polisi Menemukan Mobil Korban Perampasan di Sarirejo Terparkir di Gresik

Polisi Menemukan Mobil Korban Perampasan di Sarirejo Terparkir di Gresik

Terkini | lamongan.inews.id | Jum'at, 1 November 2024 - 20:30
share

LAMONGAN, iNewsLamongan.id-Kasus perampasan mobil Honda Brio Satya berwarna merah maroon dengan nomor polisi L-1422-BAF di Jalan Raya Dusun Sepat, Desa Tambak Menjangan, Kecamatan Sarirejo, Kabupaten Lamongan, mulai menemui titik terang.

Polres Lamongan berhasil menemukan barang bukti mobil milik YA (50), warga Jalan Kebraon Manis Utara, Kelurahan Kebraon, Kecamatan Karangpilang, Kota Surabaya.

Mobil tersebut ditemukan di salah satu tempat parkir di wilayah Kabupaten Gresik, Jawa Timur, pada Jumat (1/11/2024).

Saat ini, mobil Honda Brio Satya berwarna merah maroon bernopol L-1422-BAF tersebut telah diamankan di Mapolres Lamongan.

KBO Satreskrim Polres Lamongan, Iptu M. Yusuf Efendi, menyatakan bahwa pelaku perampasan mobil masih belum tertangkap, dan tim Buser Polres masih dalam proses pengejaran. Ia optimis bahwa cepat atau lambat pelaku akan berhasil ditemukan, terutama karena identitas pelaku sudah diketahui.

“Kami masih mengejar pelaku yang melakukan perampasan tersebut,” ujar M. Yusuf Efendi saat dikonfirmasi Jumat (1/11/2024).

Ia menambahkan bahwa penyidik telah mendapatkan identitas pelaku, dan keberadaannya terus diburu. “Identitas pelaku telah dikantongi. Saat ini dalam proses pengejaran,” tegasnya.

Sebelumnya, telah diberitakan bahwa seorang perempuan berinisial YA (50), warga Jl. Kebraon Manis Utara, Kelurahan Kebraon, Kecamatan Karangpilang, Kota Surabaya, menjadi korban begal di Jalan Raya Dusun Sepat, Desa Tambak Menjangan, Kecamatan Sarirejo, Kabupaten Lamongan, Jawa Timur, pada Rabu, 30 Oktober 2024, sekitar pukul 23.30 WIB.

Pelaku dilaporkan menganiaya korban hingga korban terluka parah dan bersimbah darah, lalu melarikan mobil korban. Korban yang bersimbah darah akhirnya ditolong oleh Ahmad Fanani yang kebetulan melintas di lokasi.

Selanjutnya, korban dibawa ke IGD Puskesmas Sarirejo dalam kondisi terluka dan melaporkan kejadian tersebut ke Polsek Sarirejo.

Topik Menarik