Bacaan Zikir Muhammadiyah usai Salat Fardu

Bacaan Zikir Muhammadiyah usai Salat Fardu

Terkini | sindonews | Jum'at, 25 Oktober 2024 - 09:36
share

Bacaan zikir Muhammadiyah usai salat fardu maksudnya adalah matan dan urutan zikir bakda salat fardu sesuai tuntunan Majelis Tarjih dan Tajdid Muhammadiyah .

Allah SWT memerintahkan kita untuk berzikir setelah menunaikan salat, hal ini sebagaimana firman-Nya dalam Surat An-Nisa ayat 103,

[arabOpen] [arabClose]

Artinya : Apabila kamu telah menyelesaikan salat, berzikirlah kepada Allah (mengingat dan menyebut-Nya), baik ketika kamu berdiri, duduk, maupun berbaring. Apabila kamu telah merasa aman, laksanakanlah salat itu (dengan sempurna). Sesungguhnya salat itu merupakan kewajiban yang waktunya telah ditentukan atas orang-orang mukmin .

Berikut matan dan urutan zikir bakda salat sesuai tuntunan Majelis Tarjih dan Tajdid Muhammadiyah,

1. Membaca istighfar tiga kali

[arabOpen] [arabClose] Astaghfirullaah [3x]

Aku mohon ampunan kepada-Mu ya Allah

2. Mengucapkan Allaahumma antas salam

[arabOpen] .[arabClose] Allaahumma antas-Salaam, wa minkas-salaam, tabaarakta yaa Dzal-jalaali wal-ikraam.

Ya Allah, engkaulah yang maha Damai, dan dari-Mu jua datang kedamaian; maha banyak berkah-Mu wahai Tuhan Pemilik keagungan dan kemuliaan

a. Bacaan di bawah dibaca 10 kali

[arabOpen] .[arabClose]( ) Laa ilaaha illallaahu wahdahu laa syariika-lah, lahul-mulku wa lahul-hamdu, biyadihil khairu yuhyii wa yumiit wa huwa alaa kulli syaiin qadiir, [10 x]

Tiada Tuhan selain Allah sendiri yang tiada sekutu bagi-Nya. Dialah yang memiliki segala kekuasaan dan Dia pula yang memiliki segala pujian ditangan-Nyalah segala kebaikan, Dialah yang menghidupkan dan mematikan, dan Dia Maha Kuasa atas segala sesuatu.

b. Bacaan di bawah ini dibaca 7 kali

[arabOpen] .[arabClose]( ) Allaahumma innii asalukal-jannah, Allahumma ajirni minan-naar. [7 x].

Ya Allah, aku mohon kepada-Mu ( diberi ) surga, ya Allah lindungilah aku dari api neraka

3. Membaca laa ilaaha illallaahu wahdahuu laa syarika lah

[arabOpen] . .[arabClose] Laa ilaaha illallaahu wahdahu laa syariikalah, lahul-mulku wa lahul-hamdu, biyadihil khairu yuhyii wa yumiit wa huwa alaa kulli syaiin qadiir, laa hawla wa laa quwwata illaa billaah, laa ilaaha illallaah, wa laa nabudu illaa iyyaah, lahun- nimatu wa lahul-fadhlu, wa lahuts-tsanaul hasan, laa ilaaha illallaahu muhklishiina lahu-diin walau karihal-kaafiruun.

Tiada Tuhan selain Allah sendiri-Nya yang tiada sekutu bagi-Nya. Dialah yang memiliki segala kekuasaan dan Dia pula yang memiliki segala pujian dan Dia maha kuasa atas segala sesuatu. Tiada daya dan tiada kekuatan melainkan berada pada Allah semata. Tiada Tuhan selain Allah. Kami menyembah hanya kepada-Nya, Dialah yang memiliki segala nikmat dan Dia pula yang memiliki segala keutamaan, dan dia memiliki segala pujian yang indah. Tiada Tuhan selain Allah, ( kami ) mengikhlaskan agama kepada-Nya, walaupun orang-orang kafir membenci,

4. Membaca Allaahumma laa maania limaa a thaita

[arabOpen] .[arabClose] Allaahumma laa maania limaa athaita, wa laa muthiya limaa manata, wa laa yanfau dzal-jaddi minkal-jadd.

Ya Allah, tidak ada satupun yang menghalangi apa saja yang engkau berikan, dan tidak ada satupun yang dapat memberi apa saja yang engkau halangi, Dan kekayaan itu tidak berguna bagi pemiliknya ( untuk menyelamatkan diri) dari ( siksaan ) Mu

5. Membaca ayat kursi

[arabOpen] [arabClose] Allaahu laa ilaaha illaa Huwal Hayyul Qoyyuum, laa takhudzuhuu sinatuw walaa nauum, la Huu maa fis samawaati wa maa fil ardh, mann dzalladzii yasyfau inda Huu, illa bi idznih, yalamu maa bayna aidiihim wa maa kholfahum, wa laa yuhiituuna bisyayim min ilmi Hii illaa bi maa syaa, wa sia kursiyyuus samaawaati walardh, wa laa yauudlu Huu hifdzuhumaa, wa Huwal aliyyul adziiim.

Allah, tidak ada Tuhan (yang berhak disembah) melainkan Dia Yang Hidup kekal lagi terus menerus mengurus (makhluk-Nya), tidak mengantuk dan tidak tidur. Kepunyaan-Nya apa yang di langit dan di bumi. Tiada yang dapat memberi syafaat di sisi Allah tanpa izin-Nya? Allah mengetahui apa-apa yang di hadapan mereka dan di belakang mereka, dan mereka tidak mengetahui apa-apa dari ilmu Allah melainkan apa yang dikehendaki-Nya. Kursi Allah meliputi langit dan bumi. Dan Allah tidak merasa berat memelihara keduanya, dan Allah Maha Tinggi lagi Maha Besar.

6. Membaca Allaahumma ainnii

[arabOpen] .[arabClose] Allaahumma ainnii alaa dzikrika wa syukrika wa husni ibaadatik.

Ya Allah tolonglah aku dalam mengingat -Mu, dan bersyukur kepada-Mu, dan melakukan ibadah yang baik kepada-Mu

7. Membaca tasbih 33 kali, tahmid 33 kali dan takbir 33 kali serta laa ilaaha illallaahu wahdahuu laa syariika lah

[arabOpen] [arabClose] Subhaanallah [33x]'Maha suci Allah

[arabOpen] [arabClose] Alhamdulillaah [33x]Segala puji bagi Allah

[arabOpen] [arabClose] Allaahu Akbar [33x]Allah Maha Besar

[arabOpen] . .[arabClose] Laa ilaaha illallaahu wahdahu laa syariikalah, lahul-mulku walahul-hamdu, wa huwaalaa kulli syaiin qadir.

Tiada Tuhan selain Allah sendiri-Nya yang tiada sekutu bagi-Nya. Dialah yang memiliki segala kekuasaan dan Dia Maha Kuasa atas segala sesuatu.

8. Membaca Allaahumma innii auudzubika minal jubni

[arabOpen] .[arabClose] Allaahumma innii auudzu bika minal-jubni, wa auudzu bika an uradda ilaa ardzalil-umuri, wa auudzu bika min fitnatid-dunyaa, wa auudzu bika min adzaabil-qabr.

Ya Allah, aku berlindung dari sifat pengecut, aku berlindung kepada-Mu dari usia pikun, aku berlindung kepada-Mu dari fitnah dunia, dan aku berlindung kepada-Mu dari siksa kubur.

9. Membaca al-Muawwidzaat (Surat al-Ikhlas, al- Falaq dan an-Nas)

[arabOpen] [arabClose] Audzu billahi minasy-syaithaanir-rajiim. Bismillahir- rahmaanirra-hiim. Qul huwallahu ahad. Allahush-shamad. Lam yalid wa lam yuulad, wa lam yakul-lahuu kufuwan ahad.

Aku berlindung kepada Allah dari setan yang terkutuk. Dengan menyebut nama Allah yang maha pengasih dan penyayang. Katakanlah: Dialah Allah, Yang Maha Esa. Allah adalah Tuhan yang bergantung kepada-Nya segala sesuatu. Dia tiada beranak dan tidak pula diperanakkan, dan tidak ada seorang pun yang setara dengan Dia.

[arabOpen] , , , , , [arabClose] Bismillahirrahmaanirrahiim. Qul auudzu bi rabbil-falag Min syarri maa khalaq. Wa min syarri ghaasiqin idzaa waqab Wa min syarrin-naffaatsaati fil-uqad. Wamin-syarri haasidin idzaa hasad.

Katakanlah (Nabi Muhammad), Aku berlindung kepada Tuhan yang (menjaga) fajar (subuh). dari kejahatan (makhluk yang) Dia ciptakan, dari kejahatan malam apabila telah gelap gulita, dari kejahatan perempuan-perempuan (penyihir) yang meniup pada buhul-buhul (talinya), dan dari kejahatan orang yang dengki apabila dia dengki.

[arabOpen] * Y [arabClose] Bismillahirrahmaanirrahiim. Qul audzubirabbin-naas. Malikin-naas.Ilaahin-naas. Min-syarril waswaasil- khannaas. Alladzii yuwaswisu fii shuduurin-naas. Minal jinnati wan-naas

Katakanlah (Nabi Muhammad), Aku berlindung kepada Tuhan manusia, raja manusia, sembahan manusia, dari kejahatan (setan) pembisik yang bersembunyi, yang membisikkan (kejahatan) ke dalam dada manusia, dari (golongan) jin dan manusia.

Penutup doa

[arabOpen] .[arabClose] Subhana rabbika rabbil izzati amma yasifun, wa salaamun alal mursalin, walhamdulillahi rabbil alamin

Maha Suci Tuhanmu, Tuhan yang mempunyai keperkasaan dari apa yang mereka sifatkan/katakan. Dan kesejahteraan dilimpahkan atas para Rasul. Dan segala puji bagi Allah Tuhan sekalian alam.

Topik Menarik