Ketua DPRD Labusel Hadiri Puncak Perayaan HUT ke-79 TNI

Ketua DPRD Labusel Hadiri Puncak Perayaan HUT ke-79 TNI

Terkini | asahanraya.inews.id | Sabtu, 5 Oktober 2024 - 21:00
share

LABUSEL, iNewsAsahanRaya.id - Ketua DPRD Labuhanbatu Selatan sementara, Ari Winata menghadiri perayaan puncak Hari Ulang Tahun (HUT) ke-79 Tentara Nasional Indonesia (TNI) di Kodim 0209/LB. Politisi muda berusia 25 tahun dari partai Perindo itu berharap dan mendoakan TNI semakin kuat, tangguh, dan profesional.

Kegiatan tersebut berlangsung di lapangan sepak bola Kodim setempat pada Sabtu (5/10/2024) mengangkat Tema “TNI Modern Bersama Rakyat Siap Mengawal Suksesi Kepemimpinan Nasional Untuk Indonesia Maju" dihadiri unsur Forkopimda Labuhanbatu Raya, personel TNI-Polri, tokoh agama, tokoh masyarakat dan berbagai elemen lainnya.

Ari Winata, dikonfirmasi iNews.id mengungkapkan rasa terima kasih atas pengabdian dan dedikasi yang telah diberikan untuk menjaga kedaulatan dan keamanan negara. Ia juga berharap kolaborasi dan sinergitas bersama DPRD Labuhanbatu Selatan semakin erat.

"Saya mengucapkan terima kasih kepada prajurit dan keluarga besar TNI yang penuh semangat dan rasa tanggung-jawab dalam hal mengemban tugas bakti untuk bangsa dan negara ini. Semoga TNI semakin jaya, khususnya Kodim 0209 Labuhanbatu," ujarnya.

Sementara Dandim 0209/LB Letkol Inf Yudy Ardiyan Saputro mengingatkan kepada seluruh prajurit dituntut untuk mengedepankan tugas dan kepentingan rakyat diatas kepentingan pribadi. Sekecil apapun sikap dan tindakan yang kurang bijak akan dapat mengganggu bahkan merusak jati diri TNI sebagai tentara rakyat, tentara pejuang, tentara nasional dan tentara profesional.

"Oleh karenanya, Prajurit TNI harus bekerja keras dan bekerja ikhlas dengan memaksimalkan kemampuan, memanfaatkan peluang, memberikan kepedulian terhadap lingkungan sekitar, dan bertanggung jawab terhadap tugas yang dilaksanakan dengan dilandasi semangat gotong-royong dan sinergitas bersama komponen bangsa lainnya," ujar Dandim.

Ia juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh pihak, baik itu Pemkab Labuhanbatu Raya, Polres Labuhanbatu, Labuhanbatu Selatan dan masyarakat yang ikut mensukseskan acara tersebut.

Topik Menarik