Profil Irjen Eddy Hartono, Eks Komandan Pasukan Burung Hantu yang Jadi Kepala BNPT

Profil Irjen Eddy Hartono, Eks Komandan Pasukan Burung Hantu yang Jadi Kepala BNPT

Terkini | inews | Rabu, 11 September 2024 - 11:20
share

JAKARTA, iNews.id - Irjen Pol Eddy Hartono dilantik Presiden Joko Widodo (Jokowi) menjadi Kepala Badan Nasional Penanggulangan Terorisme (BNPT) di Istana Negara, Jakarta, Rabu (11/9/2024). Eddy menggantikan Komjen Pol Rycko Amelza Dahniel.

Irjen Pol Eddy Hartono lahir pada Mei 1967. Eddy Hartono lulusan Akademi Kepolisian 1990 berpengalaman dalam bidang Reserse.

Eddy mengemban amanat sebagai Widyaiswara Kepolisian Utama Tingkat I Sespim Lembaga Pendidikan dan Pelatihan (Lemdiklat) Polri sejak 25 Agustus 2021.

Lemdiklat Polri merupakan unsur pendukung pelaksana pendidikan dan pengembangan yang berada di bawah Kapolri dengan tugas merencanakan, mengembangkan, dan menyelenggarakan pendidikan Kepolisian.

Pada tahun 2008, dia pernah menjabat Penyidik Muda Subdit V/Siber Dittipideksus Bareskrim Polri. Setahun kemudian, dia menjabat Kapolres Hulu Sungai Selatan Polda Kalsel.

Karier Eddy mulai meroket saat menjabat Kabid Investigasi Densus 88 Antiteror Polri. Dia pun dipercaya menjabat Wakadensus 88 AT Polri pada tahun 2014.

Pada tahun 2015, dia diangkat menjadi Kadensus 88 Antiteror Polri dan kembali menjabat Wakadensus 88 pada tahun 2017. Saat memimpin pasukan burung hantu ini, dia sudah menangkap ratusan teroris.

Pada tahun 2018, dia menjabat Direktur Pembinaan Kemampuan Kedeputian Bidang Penindakan & Pembinaan Kemampuan BNPT RI. Lalu dia pernah menjadi Plt Direktur Penindakan Kedeputian Bidang Penindakan & Pembinaan Kemampuan BNPT RI.

Topik Menarik