12 Pesepakbola Kakak Adik yang Bela Negara Berbeda, Nomor 1 Eliano Reijnders dan Tijjani Reijnders!

12 Pesepakbola Kakak Adik yang Bela Negara Berbeda, Nomor 1 Eliano Reijnders dan Tijjani Reijnders!

Terkini | okezone | Sabtu, 7 September 2024 - 13:28
share

BERIKUT 12 pesepakbola kakak beradik yang bela negara berbeda. Salah satunya berasal dari Indonesia!

Aturan FIFA memberi kesempatan bagi pesepakbola berpindah tim nasional selama masih dalam koridor yang ditentukan. Hal itu membuat cukup banyak pesepakbola yang berbeda negara meski satu darah.

Siapa saja pesepakbola-pesepakbola itu? Simak ulasan berikut ini.

12 Pesepakbola Kakak Adik yang Bela Negara Berbeda

6. Christian Vieri (Italia) dan Max Vieri (Australia)


Kakak adik Vieri ini memiliki tanah kelahiran yang berbeda. Christian lahir pada 1973 ketika sang ayah bermain di Bologna (Italia). Sementara, Max lahir pada 1978 di Sydney (Australia) saat sang ayah pindah ke Negeri Kanguru.

Christian kemudian memilih Italia sebagai tim nasionalnya sementara Max membela Australia. Hal tersebut dimungkinkan secara aturan FIFA.

5. Granit Xhaka (Swiss) dan Taulant Xhaka (Albania)


Kakak beradik ini lahir dan besar di negara yang sama yakni Swiss. Namun, Granit kemudian memilih membela Timnas Swiss sedangkan Taulant mengusung panji negara asal leluhurnya yakni Albania.

Ya, ayah dan ibu mereka diketahui merupakan imigran dari Albania. Negara tersebut sempat terlibat perang saudara pada akhir dekade 1980 hingga awal dekade 1990.

4. Jerome Boateng (Jerman) dan Kevin-Prince Boateng (Ghana)


Kakak beradik ini memiliki ibu yang berbeda. Sang ayah sendiri berasal dari Ghana. Namun, baik Jerome mau pun Kevin-Prince sama-sama lahir dan besar di Jerman.

Ketika dewasa, Jerome memilih membela Timnas Jerman. Sedangkan, Kevin-Prince memilih membela tanah kelahiran sang ayah, yakni Ghana.

Topik Menarik