Daftar Dewa yang Ada di Anime Record of Ragnarok, Tuai Kontroversi!

Daftar Dewa yang Ada di Anime Record of Ragnarok, Tuai Kontroversi!

Teknologi | BuddyKu | Minggu, 31 Juli 2022 - 17:36
share

Netflix telah mengonfirmasi kalau anime Record of Ragnarok ( Shuumatsu no Walkre ) akan memiliki musim keduanya yang akan tayang pada tahun 2023. Musim pertamanya sendiri, meskipun sempat menjadi kontroversi, mendapat sambutan yang cukup hangat.

Premis ceritanya sendiri berpusat pada keinginan para dewa dunia yang ingin mengakhiri umat manusia karena kerusakan yang terus dibuat.

Akan tetapi, ada satu dewa Valkyrie bernama Brunhild yang mengusulkan untuk memberikan kesempatan bertarung antara manusia dan dewa. Ia pun turun ke Bumi untuk mengumpulkan manusia-manusia terbaik.

2021-06-23_163619
Bocoran Peserta

Karena melibatkan karakter-karakter dewa dari berbagai kepercayaan inilah yang membuat anime ini menuai kontroversi. Bahkan, anime ini telah dilarang di India karena penggambaran dewa-dewa Hindu yang dianggap melecehkan, terutama dewa Shiva.

Kamu penasaran gak sih siapa aja dewa yang dimasukkan ke dalam anime ini? UP Station sudah membuat rangkuman lengkapnya!

Dewa Nordik

dewa-record-of-ragnarok-1
Thor

Kalau kamu penggemar film-film Marvel, pasti sudah akrab dengan nama-nama dewa Nordik yang begitu terkenal. Di anime ini, setidaknya ada tiga dewa Nordik yang akan ikut bertarung: Thor, Odin, dan Loki.

Thor

Dalam pertarungan antara dewa melawan manusia ini, Thor menjadi perwakilan di ronde pertama dan melawan Lu Bu. Sama seperti di film, ia pun membawa palu Mjolnir yang begitu besar.

Thor di sini digambarkan sebagai maniak pertempuran yang tidak banyak bicara. Sebagai prajurit terkuat Nordik sekaligus dewa petir, ia memiliki kekuatan yang hampir tidak tertandingi.

Selain itu, Thor adalah perwakilan pertama dari tim dewa, di mana ia berhadapan dengan L Bu. Dengan pertarungan yang berlangsung selama 16 menit dan 28 detik tersebut, Thor mamu memenangkan pertandingan pertama.

Odin

Sebagai dewa Nordik tertinggi, Odin adalah seorang lelaki tua berbadan tegap dan menggunakan penutup mata di mata kirinya. Sama seperti putranya Thor, ia juga tidak banyak bicara.

Odin belum bertanding baik di anime maupun manganya. Hingga saat ini, yang bisa diketahui adalah ia memiliki pengetahuan yang luas dan mampu melihat berbagai jenis tipuan.

Loki

God of Mischief yang satu ini juga turut serta dalam pertarungan Ragnarok, hanya saja gilirannya belum tiba. Ia digambarkan sebagai pria muda berotot dengan serangkaian tindik di bagian telinga.

Sama seperti Loki yang kita kenal di Marvel, Loki yang ini juga memiliki kecerdasan di atas rata-rata. Ia juga mampu mengubah penampilannya, melayang, membuat portal teleportasi, dan masih banyak lainnya.

Dewa Yunani

dewa-record-of-ragnarok-2
Zeus

Dewa-dewa Yunani menjadi penyumbang petarung terbanyak dengan empat dewa. Mereka adalah Zeus, Poseidon, Heracles, Apollo, dan Hades. Apa saja kemampuan mereka?

Zeus

Di animenya, Zeus adalah wakil para dewa di ronde kedua. Lawan yang ia hadapi adalah Adam. Sebagai dewa tertinggi di Pantheon Yunani, bisa dibilang ia adalah dewa terkuat yang pernah ada.

Berbeda dengan Zeus versi Disney, di sini kita melihat Zeus terlihat seperti orang tua yang lemah dengan badan cekung. Akan tetapi, penampilan tersebut menipu karena ia sangat kuat.

Buktinya, di pertandingan kedua melawan Adam ia mampu memenangkannya hanya dalam waktu 7 menit 13 detik, pertarungan paling cepat yang terjadi di turnamen ini.

Poseidon

Setelah Zeus bertanding melawan Adam, perwakilan dewa selanjutnya adalah Poseidon yang terkenal sebagai dewa laut. Lawan yang ia hadapi adalah Kojiro Sasaki. Ia juga memiliki berbagai teknik bertarung yang mematikan.

Wajahnya terlihat tidak memiliki emosi dan kerap dianggap sebagai dewa yang sangat arogan, menakutkan, serta membenci manusia. Salah satu hal yang buruk yang ia lakukan adalah membunuh kakaknya sendiri, Adamas.

Walaupun begitu, ia harus takhluk dari Kojiro Sasaki setelah menjalani pertarungan selama 13 menit dan 7 detik. Kekalahan ini adalah kekalahan perdana tim dewa atas tim manusia.

Heracles

Dewa Yunani lainnya yang ikut dalam pertarungan adalah Heracles. Ia adalah salah satu dewa yang tidak mendukung berakhirnya peradaban manusia, namun memutuskan untuk tetap bertarung.

Kemampuannya begitu besar dengan tubuh yang berotot. Ia digambarkan sebagai karakter yang baik, terhormat, dan bermartabat. Heracles akan berhadapan dengan Jack the Ripper sekaligus menjadi pertandingan pembuka di musim kedua nanti.

Hades

Hades merupakan dewa yang menggantikan Budha yang membelot dengan membela tim manusia. Sebagai Raja Netherworld, ia akan melawan Qin Shi Huang yang seharusnya menjadi lawan Budha.

Apollo

Dewa Yunani lainnya yang akan menjadi perwakilan dewa adalah Apollo. Dari mitologi Yunani, ia adalah dewa matahari. Sayangnya, belum banyak informasi terkait karakter Apollo di anime Record of Ragnarok .

Dewa-Dewa Lainnya

dewa-record-of-ragnarok-3
Shiva

Selain dewa-dewa dari dua mitologi yang paling terkenal di dunia, masih ada beberapa dewa dari kepercayaan lain yang juga menjadi representasi dari para dewa. Ada siapa saja?

Shiva

Shiva adalah wakil dewa di ronde kelima Ragnarok dan akan berhadapan dengan Raiden Tameemon. Sebagai satu dari tiga dewa utama Hindu, Shiva adalah dewa penghancur dan dianggap paling kuat.

Nah, pertempurannya di anime ini dianggap bertentangan dengan representasi umum dirinya di agama Hindu. Adanya lima mata emas Shiva juga menjadi salah satu alasan mengapa umat Hindu di India melancarkan protes.

Bishamonten/Zerofuku

Harusnya, Buddha menjadi wakil dewa di ronde keenam Ragnarok. Hanya saja, ia memutuskan untuk berganti tim dan menjadi perwakilan manusia. Lawan yang ia hadapi adalah gabungan dari Bishamonten bersama dewa keberuntungan lainnya, menjadi Zerofuku.

Dikisahkan ia pernah merasa iri kepada Buddha karena ia bisa menyebarkan kebahagiaan lebih baik dari dirinya, yang sebenarnya merupakan tugasnya. Ia memiliki sebuah lubang di bagian jantungnya.

Hanya saja, pertandingan tersebut diinterupsi oleh Hajun dan Buddha pun harus melawannya di pertandingan keenam.

Susanoo-no-Mikoto

Nama Susanoo-no-Mikoto juga ada di daftar perwakilan para dewa. Hanya saja, belum ada keterangan lebih detail terkait dewa laut dan badai dari mitologi Jepang ini. Mungkin bentuknya seperti jurus Susanoo milik Sasuke dan Itachi dari anime Naruto ?

Anubis dan Beezlebub

Selain nama-nama yang sudah disebutkan di atas, masih ada dewa kematian Mesir, Anubis, dan Beezlebub yang dalam kepercayaan Yahudi dan Kristen digambarkan sebagai setan. Beelzebub akan berhadapan dengan Nikola Tesla di ronde kedelapan.

***

Meskipun memiliki premis yang menarik, tidak bisa dipungkiri kalau anime Record of Ragnarok sangat kontroversial. Tersinggungnya umat Hindu atas penggambaran dewa Shiva hanya menjadi salah satu contohnya.

Musim pertamanya sendiri berakhir dengan akan bertarungnya Jack the Ripper melawan Hercules. Kira-kira, siapakah yang akan bertarung selanjutnya? Apakah tim manusia mampu mengalahkan para dewa? Tulis prediksimu di kolom komentar, ya!


Dapatkan berita gaming dan informasi menarik lainnya seputar dunia game, esports, film, anime, dan lainnya hanya di UP Station.

Bagi kalian yang mau top-up game kesayangan kalian bisa langsung kunjungiUniPin! Proses cepat dan harga murah!

Pastikan untuk mengikuti perkembangan terbaru dan berita gaming lainnya di akun sosial media kami:
Facebook :UP Station Indonesia
YouTube :Upstation Media
Twitter :@Upstationmedia
Instagram :@upstation.media

YukgabungdigrupDiscord kami!
Discord :UniPin Official Community

Topik Menarik