3 Anggota Keluarga Donald Trump yang Mendapat Untung Besar dari Kripto
Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump menaruh minat besar terhadap industri kripto. Menariknya, hal tersebut tak hanya berlaku untuk Trump sendiri, tetapi juga anggota keluarganya.
Menurut laporan Bloomberg, keluarga Trump memiliki beragam proyek dalam kripto. Sebut saja dari Non-Fungible Token (NFT), upaya penambangan Bitcoin hingga sepasang memecoin.
Apabila digabungkan, berbagai kepemilikan di atas nilainya ditaksir mendekati USD1 miliar atau sekira Rp16,7 triliun. Perkiraan tersebut didasarkan pada data yang tersedia untuk umum dan mencerminkan jejak keuangan dari usaha-usaha blockchain yang berafiliasi dengan Trump.
Anggota Keluarga Donald Trump yang Mendapat Keuntungan Besar dari Kripto
1. Donald Trump
Donald Trump sendiri turut mendapat keuntungan dari kripto. Padahal, dulunya dia sempat skeptis terhadap aset semacam tersebut.4 Alasan Neokolonialisme Barat di Afrika Hancur, Salah Satunya Membeli Uranium dengan Harga Murah
Namun, seiring waktu Trump telah berubah haluan dan menerimanya sebagai bagian dari agenda politik dan ekonominya. Melihat ke belakang, para eksekutif dan investor kripto bahkan telah menjadi kontributor penting bagi kampanye pemilihannya kembali di Gedung Putih.
Setelah resmi terpilih, Trump menepati janji dengan menandatangani perintah eksekutif untuk memposisikan AS sebagai pusat global bagi inovasi digital. Dia mengatakan alasannya mendukung kripto karena dapat meningkatkan sistem perbankan dan dominasi dolar AS.
Melansir Investopedia, Trump beserta timnya terus mempromosikan memecoin pribadinya di Truth Social. Pada Januari, token kripto Trump yang baru diluncurkan melonjak hingga nilai pasar lebih dari USD10 miliar dalam satu hari.
2. Melania Trump (Istri Donald Trump)
Melania Trump menjadi salah satu figur publik yang mengejutkan banyak pihak dengan keterlibatannya di dunia kripto, termasuk lewat pasar NFT (Non-Fungible Token).Pada Desember 2021, dia pernah meluncurkan proyek NFT pertamanya yang bernama “Melania’s Vision”.
Meski tidak ada transparansi menyeluruh soal jumlah keuntungan yang dihasilkan, laporan menunjukkan bahwa sebagian besar koleksi Melania terjual dengan baik.
Siapa Iwao Hakamada? Napi Jepang yang Dapat Ganti Rugi Rp24 Miliar setelah Dipenjara 46 Tahun
Sehari sebelum pelantikan Trump, Melania ikut meluncurkan memecoin sendiri. Namun, setelah lonjakan awal yang ditaksir menghasilkan lebih dari USD11,4 juta di Januari, harganya telah anjlok secara signifikan.
3. Eric Trump (putra Donald Trump)
Kripto juga membawa keuntungan bagi anak-anak Trump, termasuk Eric Trump.Melansir Reuters, dia bersama sang kakak, Donald Trump Jr, melalui perusahaan baru keluarga mengambil saham minoritas di produsen Bitcoin yang baru dibentuk bernama American Bitcoin.
Menariknya, di sini Eric ditunjuk menjadi kepala strategi perusahaan tersebut. Adapun fokusnya pada aspek penambangan Bitcoin dan bertujuan untuk menjadikannya perusahaan publik di kemudian hari.
Selain itu, Eric juga berperan sebagai "Web3 Ambassador" dalam proyek World Liberty Financial (WLF), sebuah platform keuangan terdesentralisasi (DeFi) yang diluncurkan pada September 2024 oleh keluarga Trump.
Keterlibatan Eric dalam proyek-proyek kripto ini menunjukkan transformasi signifikan dari sikap skeptis keluarga Trump terhadap kripto menjadi pelaku aktif dalam industri tersebut.
Demikian ulasan mengenai sejumlah anggota keluarga Donald Trump yang mendapat untung besar karena kripto.