Hasil Timnas Indonesia vs Bahrain 1-0: Ole Romeny Getarkan Gawang Tim Tamu!

Hasil Timnas Indonesia vs Bahrain 1-0: Ole Romeny Getarkan Gawang Tim Tamu!

Olahraga | sindonews | Selasa, 25 Maret 2025 - 14:13
share

Timnas Indonesia menunjukkan performa berbeda dan berhasil memimpin 1-0 atas Bahrain dalam laga lanjutan Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia. Pertandingan yang tengah berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Selasa (25/3/2025), dibuka dengan gol cepat dari penyerang andalan, Ole Romeny, pada menit 24.

Pelatih Patrick Kluivert tampak melakukan perubahan dalam taktik dan susunan pemain pada pertandingan kali ini. Keputusan tersebut terbukti efektif, terlihat dari perubahan positif dalam permainan Skuad Garuda dibandingkan saat menghadapi Australia.

Timnas Indonesia tampil lebih solid di setiap lini. Komunikasi antar pemain tampak jauh lebih baik, menciptakan kenyamanan dalam bermain dan berhasil memberikan tekanan yang berarti ke lini pertahanan Bahrain sejak awal laga.

Gol pembuka dari Ole Romeny menjadi bukti nyata dari perubahan positif ini, membakar semangat para pemain dan puluhan ribu suporter yang memadati SUGBK. Gol tersebut terjadi usai menerima umpan Marselino Ferdinan.

Topik Menarik