Megabuild Indonesia 2025 Usung Kolaborasi dan Inovasi
Megabuild Indonesia, pameran bahan bangunan dan konstruksi terbesar di Indonesia mengumumkan kolaborasi strategis dengan Synergy Indonesia dan juga Synergy Inarkos untuk mendukung pelaksanaan Megabuild 2025.
Kemitraan ini dirancang untuk memperkuat posisi Megabuild sebagai platform terpercaya yang mendorong inovasi, kolaborasi, dan keberlanjutan di industri bahan bangunan, desain interior, dan konstruksi.
Megabuild edisi ke-22 ini akan berlangsung pada 24-27 April 2025 di Jakarta International Convention Center (JICC), dengan tema "Innovating for Sustainable Tomorrow".
Presiden Direktur Panorama Media, Royanto Handaya menyampaikan apresiasinya kepada Synergy Indonesia dan Synergy Inarkos atas kesempatan dan dukungan yang diberikan kepada Megabuild Indonesia.
"Kami sangat menghargai kepercayaan yang diberikan oleh Synergy. Kolaborasi ini adalah wujud sinergi yang positif untuk menciptakan inovasi baru dan memperluas peluang di industri konstruksi Indonesia," kata dia pada Jumat (24/1/2025).
Pada sesi gathering dan networking yang diselenggarakan baru-baru ini oleh Megabuild, lebih dari 100 anggota Synergy dan pemain besar di industri bahan bangunan, desain interior, infrastruktur, dan arsitektur hadir untuk menjalin koneksi strategis.
"Dengan pengalaman lebih dari 20 tahun, Megabuild telah terbukti menjadi platform yang menciptakan peluang besar di industri konstruksi. Kami sangat antusias mendorong anggota kami khususnya di sektor bahan bangunan dan teknologi untuk memasarkan produk mereka melalui Megabuild Indonesia," ujar Tamin Tanzil, selaku Koordinator Synergy Inarkos.
Sementara, Pendiri Synergy Indonesia Ismet Natakarmana menambahkan Pavilion Synergy akan menjadi salah satu daya tarik utama di Megabuild 2025, menampilkan konsep hijau yang inovatif.
"Kami mengundang para anggota untuk berpartisipasi, karena acara ini adalah peluang besar dengan lebih dari 50.000 pengunjung," jelasnya.