Angela Simatupang Kembali Terpilih Jadi Presiden IIA Indonesia 2024-2027
The Institute of Internal Auditors (IIA) Indonesia secara resmi mengumumkan terpilihnya kembali Angela Simatupang sebagai Presiden IIA Indonesia periode 2024-2027 dalam Rapat Umum Anggota yang diselenggarakan pada Selasa 21 Mei 2024. Angela sebelumnya menjabat sebagai Presiden IIA Indonesia pada periode 2021-2024 dan Wakil Presiden IIA Indonesia pada periode 2018-2021.
Angela juga Anggota Dewan Standar IIA Global (Internasional Internal Audit Standards Board) sejak tahun 2019. Angela yang juga merupakan Senior Partner di RSM Indonesia menjelaskan bahwa IIA Indonesia sebagai organisasi profesi yang berdedikasi untuk kemajuan dan pengembangan profesi audit internal di Indonesia, telah melakukan berbagai pembaruan penting yang beberapa di antaranya ada dalam periode 2021-2024.
Dalam laporan pertanggungjawaban yang disampaikan oleh IIA Indonesia di rapat umum anggota, terlihat bahwa IIA Indonesia di bawah kepemimpinan Angela Simatupang selama periode 2021-2024 berhasil menjalankan strategi turnaround. Pendapatan 2023 meningkat 154 dibandingkan 2020 dan dari rugi di 2020 menjadi laba, di mana rasio laba ke pendapatan dari negatif 36 di tahun 2020 menjadi positif 33 di tahun 2023.
"Hal ini dapat terjadi karena komitmen seluruh pengurus IIA Indonesia dan dukungan anggota, dan tentunya hal yang dihasilkan oleh IIA Indonesia ditujukan untuk dapat memberikan manfaat yang lebih baik untuk seluruh anggota, jelas Angela dalam keterangannya, Rabu (22/05/2024).
Ada beberapa catatan penting kami di IIA Indonesia sejauh ini terkait dukungan kami atas profesi internal audit, di antaranya seperti pemberian masukan mengenai Global Internal Audit Standards dan aktivitas sosialisasi mengenai standar baru ini agar bisa meningkatkan praktik audit internal di Indonesia," sambungnya.
Pembaruan standar ini diharapkan juga bisa memberikan positioning untuk profesi internal audit dan empowerment untuk bisa membantu pencapaian objektif sebuah organisasi. Aktivitas advokasi, riset, hingga peningkatan kompetensi profesi terus kami jalankan.
"Untuk peningkatan pemahaman mengenai profesi juga terus kami lakukan di berbagai universitas dalam upaya membantu adanya internal audit ready resources di masa yang akan datang, kata Angela.
Ke depannya, lanjut Angela, di tengah berbagai tren perubahan yang terjadi IIA Indonesia akan terus berupaya untuk fokus memperkuat tujuan strategisnya, yakni profesi yang lebih kuat, profesional yang kompeten, dan keberlangsungan.
Dengan membawa semangat elevating impact, IIA Indonesia akan tetap fokus memperkuat tujuan strategisnya, mulai dari profesi yang lebih kuat, profesional yang kompeten, hingga memastikan adanya keberlangsungan. Kami berharap, profesi auditor internal mampu memberikan dan meningkatkan dampak yang positif di organisasi tempat mereka bekerja, demi kesuksesan organisasi, tutur Angela.
Dalam Rapat Umum Anggota IIA Indonesia tersebut, selain menetapkan Angela menjadi Presiden untuk periode 2024-2027, juga menetapkan pengurus lainnya yang berasal dari berbagai insitusi lintas sektor dan industri seperti antara lain Astra, BPKP, Deloitte, IFG, Kaldu Sari Nabati, Kementerian Keuangan, Kementerian Perindustrian, SKK Migas, Solusi Bangun Indonesia, Moladin Digital, PLN, dan Pertamina.
Kandidat pengurus yang dipilih dalam rapat umum anggota telah melewati proses seleksi yang dilakukan oleh Komite Nominasi IIA Indonesia. Anggota Komite Nominasi independen dari operasional IIA Indonesia dan dipimpin Ketua Setyanta Nugraha beserta Anggota Evi Damayanti, Setyo Wibowo, dan Nicholas Tobing.
Komite Nominasi ini juga dalam kesehariannya bekerja di institusi yang lintas sektor/industri, yaitu Sekretariat Jenderal DPR, Bank Danamon, Sarana Multi Infrastruktur, dan Amazon Web Services, agar memperkaya perspektif dalam proses seleksi untuk kemajuan IIA Indonesia.
Sebagai catatan, IIA Indonesia adalah organisasi profesional yang menjadi payung bagi profesi auditor internal di Indonesia serta didedikasikan untuk kemajuan dan pengembangan profesi ini. IIA Indonesia merupakan bagian dari jaringan global IIA yang memiliki lebih dari 200.000 anggota di lebih dari 170 negara. Di Indonesia hampir 3.000 profesional menjadi anggota IIA dan institusi ini dikelola dan diawasi oleh pengurus yang merupakan relawan yang dipilih oleh anggotanya.