Haji Qomar Berjuang Melawan Kanker Usus Sebelum Wafat, Dimakamkan di TPU Carang Pulang Tangerang

Haji Qomar Berjuang Melawan Kanker Usus Sebelum Wafat, Dimakamkan di TPU Carang Pulang Tangerang

Terkini | serpong.inews.id | Kamis, 9 Januari 2025 - 05:40
share

TANGERANG RAYA, iNewsSerpong.id - Pelawak Haji Qomar meninggal dunia akibat kanker usus besar pada Rabu (8/1/2025) sore. Almarhum akan dikebumikan di Taman Pemakaman Umum (TPU) Carang Pulang, Tengerang.

Kabar meninggalnya pelawak legend tersebut dikonfirmasi oleh rekan sejawatnya, Jarwo Kwat. "Iya betul, Qomar meninggal, sore ini," ungkap Jarwo saat dihubungi melalui pesan singkat.

Sebelumnya, Haji Qomar telah dirawat di RSUD Tangerang, Banten, sejak 23 Desember 2024. Pada tahun 2021, Qomar juga pernah dirawat dan dinyatakan jauh lebih baik sehingga diizinkan pulang.

Namun, kondisinya kembali memburuk sekitar enam bulan lalu, saat ia mengalami masalah pada ususnya dan harus menjalani kemoterapi. Istri almarhum, Siti Maryam, menjelaskan bahwa Qomar juga mengalami efek samping dari kemoterapi, seperti mual dan muntah.

"Iya, meninggal pukul 17.21," kata Siti Maryam saat dihubungi. Ia menambahkan bahwa Qomar menghembuskan napas terakhir di rumah sakit. (*)

Topik Menarik