Deretan Artis Menikah dengan Anak dan Cucu Presiden, Nomor 3 Bertahan 22 Tahun Akhirnya Bercerai
JAKARTA, iNews.id - Menikah dengan keturunan presiden ibarat mendapatkan pangeran kerajaan. Namun tak semua orang punya kesempatan berjumpa dengan keturunan presiden sampai saling jatuh cinta. Sepertinya hanya deretan artis menikah dengan anak dan cucu presiden ini.
Bisa dibilang para artis yang menikah dengan anak dan cucu presiden sangat beruntung. Pasalnya hidup mereka spontan berubah karena merasakan hidup penuh dengan kemudahan. Sayangnya tak semua artis menikah dengan anak dan cucu presiden berjalan mulus. Ada yang langgeng dan beberapa harus kandas di tengah jalan.
Penasaran siapa saja mereka? Berikut deretan artis menikah dengan anak dan cucu presiden yang dirangkum iNews.id dari berbagai sumber, Jumat (23/12/2022):
1. Erina Gudono

Artis menikah dengan anak dan cucu presiden yang jadi sorotan belum lama ini adalah Erina Gudono. Pernikahan Erina dan putra bungsu Presiden Joko Widodo, Kaesang Pangarep berlangsung pada 10 Desember 2022. Kaesang Pangarep terpincut pesona Erina yang juga dikenal berprestasi. Diketahui Erina bekerja di JP Morgan sebagai Asia Analyst.
2. Annisa Pohan

Nama Annisa Pohan melejit lewat kariernya sebagai aktris, model, hingga pembawa acara. Namun semua dia tinggalkan sejak menjadi istri dari anak Presiden keenam Susilo Bambang Yudhoyono, Agus Harimurti Yudhoyono. Mereka resmi menikah pada 8 Juli 2005. Dari pernikahan itu, Annisa dan Agus dikaruniai seorang putri bernama Almira Tunggadewi.
3. Donna Harun

Pada tahun 1996, Donna Harun dinikahi oleh cucu Presiden Soekarno yang bernama Hendra Rahtomo atau dikenal juga Romy Soekarno. Dari pernikahan itu, Donna mendapatkan seorang putra, Muhammad Jihad Rahtomo Soekarnoputra alias Jeje Soekarno. Setelah lebih dari 20 tahun menikah, Donna dan Romy mantap untuk bercerai. Mereka resmi berpisah pada 2018.
4. Mayangsari

Artis menikah dengan anak dan cucu presiden salah satunya Mayangsari. Penyanyi lawas ini merupakan istri dari Bambang Trihatmodjo, anak ketiga pasangan Presiden Soeharto dan Siti Hartinah.
Hubungan asmara Mayangsari dan Bambang diwarnai huru-hara. Bagaimana tidak, mereka berpacaran pada 1997, di mana Bambang masih berstatus sebagai suami Halimah Agustina Kamil. Bambang dan Mayang kemudian menikah pada 2000 tapi secara siri. Barulah pada 2011, pernikahan itu disahkan secara negara, usai Bambang Trihatmodjo dan Halimah Agustina Kamil resmi bercerai.
5. Lulu Tobing

Artis cantik Lulu Tobing pernah dinikahi oleh cucu mantan Presiden Soeharto bernama Danny Bimo Hendro. Pernikahan mereka digelar pada 2006 silam di Masjid At Tin Taman Mini Indonesia Indah. 10 tahun lamanya Lulu dan Danny membina rumah tangga, sebelum akhirnya retak. Pada 2016, Lulu Tobing pun menggugat cerai Danny. Usai bercerai Lulu kembali menikah dengan Bani Maulana.