Sinopsis Ikatan Cinta 13 Desember 2022, Andin Khawatir Sama Mas Al

Sinopsis Ikatan Cinta 13 Desember 2022, Andin Khawatir Sama Mas Al

Seleb | BuddyKu | Selasa, 13 Desember 2022 - 17:20
share

GenPI.co - Sinetron Ikatan Cinta hari ini kembali menyajikan cerita kehidupan Andin yang diperankan Amanda Manopo dan Aldebaran yang diperankan Arya Saloka.

Berikut sinopsis Ikatan Cinta 13 Desember 2022 yang akan tayang di RCTI malam ini pukul 19.15 WIB.

Berdasarkan cuplikan yang diunggah lewat akun Instagram @ikatancinta.mncp, Andin mengecek kondisi Mas Al dan membuatnya risih.

Andin khawatir suaminya terluka saat insiden di acara Maharatu kemarin.

Kamu ngapain sih? tanya Aldebaran.

Mau cek, kamu terluka atau tidak, jawab Andin.

Aldebaran pun merasa heran melihat tingkah Andin dan langsung pergi bersih-bersih.

Udah, saya bersih-bersih dulu deh mendingan, daripada kamu dekat-dekat, saya masih banyak kumannya dari luar kan, ujar Mas Al.

Sementara itu, Rendy dan beberapa karyawan Maharatu sedang melaporkan insiden yang baru saja terjadi ke kantor polisi.

Kami juga curiga kalau orang ini yang mensabotase acara Maharatu kemarin, kata Rendy.

Lalu, bagaimana kelanjutan ceritanya? Saksikan di sinetron Ikatan Cinta episode hari ini di RCTI. (*)

Video viral hari ini:

Topik Menarik