Pemeran Shang-Chi Balas Komentar Soal Film Marvel yang Disebut Sebagai 'Taman Bermain'

Pemeran Shang-Chi Balas Komentar Soal Film Marvel yang Disebut Sebagai 'Taman Bermain'

Berita Utama | BuddyKu | Kamis, 24 November 2022 - 03:05
share

Pemeran Shang-Chi, Simu Liu membalas komentar sutradara Martin Scorsese dan Quentin Tarantino yang memberikan kritikan negatif terhadap film-film Marvel.

Seperti diketahui, duo sutradara itu pernah memberikan komentar yang menganggap remeh film Marvel. Keduanya menyebut film-film yang diproduksi Marvel adalah sebuah taman bermain dan enggak layak disebut sebagai sebuah karya film.

Terkait hal itu, Simu Liu memberikan tanggapannya melalui akun Twitternya. Dia mengatakan bahwa tanpa Marvel , dia enggak akan pernah bisa bermain di film blockbuster.

"Jika satu-satunya cara agar disebut sebagai bintang film sesungguhnya dengan bermain film karya Tarantino dan Scorsese, mungkin saya enggak akan punya kesempatan bermain di film yang meraup pendapatan 400 juta dolar AS," cuit dia.

"Saya kagum dengan keduanya, tapi mereka enggak bisa menuding saya atau siapapun. Enggak ada studio film yang sempurna. Tapi saya bangga pernah bekerja sama dengan pihak yang berupaya menciptakan keberagaman di layar lebar yang menghadirkan pahlawan super yang bisa menginspirasi banyak orang," lanjut dia.

pemeran shang-chi simu liu
Simu Liu (IMDb)

Komentar Martin Scorsese terkait film Marvel telah memicu tanggapan dari banyak aktor dan sutradara yang pernah bekerja untuk Marvel.

Salah satunya bos Marvel, Kevin Feige yang menyayangkan komentar tersebut, sebab menurut dia hal itu enggak benar.

Beberapa waktu lalu, Quentin Tarantino kembali memberikan pernyataannya bahwa dia enggak akan pernah mau menggarap film Marvel.

"Kamu harus memenuhi kriteria untuk mengerjakan itu (film Marvel). Saya enggak sesuai kriteria dan saya enggak sedang mencari pekerjaan," tegas dia.

Artikel Menarik Lainnya:

Topik Menarik