PO SAN Rilis Bus Kasta Tertinggi Diberi Nama Madar Class, Ada Kandang Macannya

PO SAN Rilis Bus Kasta Tertinggi Diberi Nama Madar Class, Ada Kandang Macannya

Otomotif | inews | Sabtu, 15 Maret 2025 - 03:31
share

JAKARTA, iNews.id - PO Siliwangi Antar Nusa (SAN) merilis dua armada baru menjelang mudik Lebaran 2025. Bus anyar milik perusahaan otobus (PO bus) asal Bengkulu ini dibekali fasilitas mewah untuk memanjakan penumpang sepanjang perjalanan.

Berdasarkan gambar yang diunggah karoseri Adiputro dalam akun Instagram @adiputro_official, bus baru PO SAN ini menggunakan bodi Jetbus 5 SHD. Bus mewah ini diberi nama 'Madar Class' dengan cat biru tua bersih dengan tulisan SAN.

Bus ini berbeda dengan armada PO SAN lainnya yang mengusung warna cerah, seperti silver. Armada ini juga tidak menggunakan livery pohon kelapa seperti yang terdapat pada unit lainnya.

Masuk ke bagian dalam, bus ini terlihat mewah dengan permainan warna yang tepat. Penumpang akan dimanjakan konfigurasi kursi 2-1 lebih lega, jok dibuat tebal, lengkap dengan sandaran tangan, sandaran kaki, dan sabuk pengaman.

Selain itu, segudang fasilitas on board ditawarkan untuk penumpang, mulai dari bantal, selimut, serta headphone. Di setiap kursi penumpang dilengkapi dengan fasilitas hiburan lainnya seperti layar AVOD (audio video on demand) untuk memutar musik maupun video.

Tak hanya itu, bus ini juga sudah dilengkapi mini pantry dengan mini dispenser untuk membuat makanan maupun minuman hangat atau dingin. Terdapat juga ada fasilitas toilet yang bisa untuk buang air kecil ketika bus sedang berjalan.

Bus terbaru ini menggunakan sasis tronton Scania dengan triple axle. Tak lupa 'kandang macan' alias tempat tidur untuk kru di bagasi bawah dengan ruangan cukup luas dilengkapi matras agar lebih nyaman saat beristirahat.

Pemilik bus PO SAN, Kurnia Lesani Adnan (Sani) bahkan membawa sendiri bus barunya itu ke pool bersama sang anak. Ini diabadikan Sani dalam video di akun Instagramnya. 

"Teruslah berangan-angan Nak. Tapi jangan lampaui prosesnya. Gaaaaaas," tulis Sani di keterangam video.

Topik Menarik