MG Catat 80 Persen Pemesanan Kendaraan di IIMS 2025 Didominasi Mobil Listrik
JAKARTA, iNews.id – MG Motor Indonesia mencatatkan surat pemesanan kendaraan (SPK) di Indonesia International Motor Show (IIMS) 2025 mencapai 400 unit. Di mana 80 persen didominiasi mobil listrik (battery electric vehicle/BEV).
Dalam pameran IIMS 2025, MG Motor Indonesia menghadirkan beragam model kendaraan mulai dari kendaraan konvensional (ICE), hybrid hingga mobil listrik.
"SPK di IIMS 2025 mencapai 400 unit, 80 persen adalah BEV mulai dari MG 4 EV dan MG ZS EV," ujar Chief Executive Officer (CEO) MG Motor Indonesia, He Guowei di Jakarta, Rabu (4/3/2025).
Dia menuturkan MG 4 EV mendominasi pemesanan hingga 60 persen dari total pencapaian selama IIMS 2025. Sementara MG ZS EV mendapat 20 persen angka pemesanan secara keseluruhan.
Melihat cukup tingginya permintaan mobil listrik di Indonesia, He Guowei mengungkapkan siap menghadirkan lebih banyak model terbaru. Dia melihat potensi mobil hybrid karena ada subsidi yang diberikan pemerintah.
"Saya juga mendengar (insentif mobil hybrid) 3 persen itu besar sekali, terutama untuk kami. Jika bisa mendapatkan (subsidi), maka itu akan membantu menurunkan harga dan membantu konsumen," kata He Guowei.
MG Motor Indonesia sendiri telah mendirikan pabrik di bawah bendera SAIC. Fasilitas tersebut bakal dimanfaatkan untuk perakitan kendaraan secara lokal.
Langkah ini untuk mendapatkan insentif dari pemerintah. Salah satunya adalah meningkatkan Tingkat Komponen Dalam Negeri (TKDN).