Justin Hubner Cs Tampil Solid, Wolverhampton U-21 Imbangi Manchester United
KIDDERMINSTER, iNews.id – Bek Timnas Indonesia Justin Hubner membawa Wolverhampton Wanderers U-21 mengimbangi Manchester United U-21 1-1. Hubner dipercaya tampil penuh dalam pertandingan kali ini.
Wolves U-21 memaksa Man United hanya meraih satu poin di lanjutan Premier League 2 2024-2025. Pertandingan itu digelar di Aggborough, Kidderminster, Inggris pada Selasa (15/4/2025) dini hari WIB.
Wolves U-21 unggul lebih dulu lewat gol dari tendangan bebas Thomas Edozie pada menit ke-44. The Red Devils – julukan Man United membalas lewat gol Tyler Fletcher (52').
Hubner tampil tidak tergantikan dalam laga kali ini. Ditempatkan di sisi kiri pertahanan, pemain berdarah Indonesia itu tampil solid dan mampu membayar kepercayaan dari pelatih.
Walau akhirnya tak berhasil meraih poin penuh, Wolves U-21 terkesan dengan penampilan Justin Hubner dan kolega. Apalagi pada pengujung laga babak kedua, barisan pertahanan Wolves U-21 disebut tampil solid.
"Sisa waktu 20 menit dari 90 menit tersisa dan kedudukan tetap imbang. Peluang hanya sedikit dan jarang terjadi di babak kedua, tetapi para pemain bertahan dengan baik untuk menjaga kedudukan tetap imbang," tulis akun X Wolves U-21 (@WolvesAcademy), dikutip pada Selasa (15/4/2025).
Hasil pertandingan ini mempertahankan Wolves U-21 di peringkat 14 klasemen. Sedangkan, Lanchester United U-21 masih nyaman di peringkat kelima klasemen sementara Premier League 2 2024-2025.
Hasil ini juga memastikan Wolves U-21 mempunyai kesempatan bermain di play-off Premier League 2 musim ini. Tentunya, ini merupakan kabar baik bagi Justin Hubner dan kolega.