Kapan MotoGP Amerika Serikat 2025? Ini Jadwal Lengkapnya!
KAPAN MotoGP Amerika Serikat 2025? Ini jadwal lengkapnya!
Seri ketiga MotoGP 2025 akan digelar akhir pekan ini. Balapan bertajuk MotoGP Amerika Serikat 2025 itu bakal berlangsung di Sirkuit CoTA, Austin, Texas, pada 28-30 Maret waktu setempat.
1. Marc Marquez
Nama Marc Marquez muncul sebagai kandidat pemenang. Betapa tidak, performa pria asal Spanyol itu sungguh ciamik dalam dua seri awal di Thailand dan Argentina.
Marquez sanggup mencetak hasil sempurna yakni meraih pole position dan memenangi Sprint Race serta balapan utama. Alhasil, ia mengoleksi nilai maksimal 74 dari dua seri yang telah dilakoni.
2. Pesaing
Pria berusia 32 tahun itu juga diprediksi tanpa pesaing di Amerika Serikat. Marquez merupakan pengoleksi kemenangan terbanyak di CoTA sejak 2013 dengan raihan tujuh kali!
Bisa dibilang pria kelahiran Cervera itu akan melenggang mulus sepanjang pekan balapan. Pembalap lain hanya akan sesekali menjadi pesaing seperti Alex Marquez dan Francesco Bagnaia.
3. Pekan Balapan
Seperti biasa, pekan balapan MotoGP akan terdiri dari dua latihan bebas, satu latihan, satu kualifikasi, satu Sprint Race, dan satu balapan utama. Penggemar harus mencermati betul jadwalnya.
Sebab, ada perbedaan waktu hingga 11 jam antara Indonesia bagian barat dengan Austin. Alhasil, sesi bakal lebih banyak berlangsung pada dini hari.
Berikut Jadwal Lengkap MotoGP Amerika Serikat 2025:
Jumat 28 Maret 2025
22.45-23.30 WIB – Latihan Bebas 1
Sabtu 29 Maret 2025
03.00-04.00 WIB – Latihan (penentuan kualifikasi)
22.10-22.40 WIB – Latihan Bebas 2
22.50-23.30 WIB – Kualifikasi
Minggu 30 Maret 2025
03.00 WIB – Sprint Race (10 putaran)
21.40-21.50 WIB – Pemanasan
Senin 31 Maret 2025
02.00 WIB – Balapan (20 putaran)