Perempatfinal All England 2025: Leo/Bagas Siap Tampilkan Performa Terbaik!

Perempatfinal All England 2025: Leo/Bagas Siap Tampilkan Performa Terbaik!

Olahraga | okezone | Jum'at, 14 Maret 2025 - 15:07
share

BIRMINGHAM – Ganda putra Indonesia, Leo Rolly Carnando/Bagas Maulana, tatap optimistis laga perempatfinal All England 2025. Mereka memastikan siap tampilkan performa terbaiknya.

Pasalnya, Leo/Bagas berambisi meraih kemenangan di perempatfinal. Dengan begitu, mereka akan melaju ke babak semifinal.

1. Perempatfinal All England 2025

Pada babak perempatfinal, Leo/Bagas akan bertemu wakil Taiwan, Lee Jhe-Huei/Yang Po Hsuan. Laga tersebut dijadwalkan akan berlangsung pada Sabtu 15 Maret 2025 dini hari WIB.

Leo/Bagas pun berjanji akan berusaha menunjukkan performa terbaik di laga tersebut. Namun, yang terpenting bagi juara Korea Open 2024 tersebut, mereka bisa tampil fokus di laga tersebut.

"Di babak perempatfinal kami akan berusaha yang terbaik lagi, mau menang tapi yang terpenting fokus pada permainan," ungkap Leo dalam keterangan pers PBSI, Jumat (14/3/2025).

2. Termotivasi Jadi Juara

Selain itu, Leo termotivasi untuk mengikuti jejak Bagas yang sebelumnya pernah menjadi juara di All England 2022 bersama Muhammad Shohibul Fikri. Keduanya mengaku sering berdiskusi tentang hal tersebut agar bisa mengulang kesuksesan yang sama.

"Mas Bagas pernah juara di sini, kami pun sering diskusi tentang hal itu. Mas Bagas banyak memotivasi saya lewat cerita-ceritanya saat juara itu. Ini membuat saya lebih percaya kepada partner saya," ucap Leo.

 

3. Perang Saudara

Pada babak 16 besar All England 2025, Leo/Bagas berhasil mengalahkan rekan senegara yakni Muhammad Shohibul Fikri/Daniel Marthin. Mereka menang dua gim langsung dengan skor 21-19 dan 21-17.

Leo/Bagas mengaku sangat menyayangkan pertemuan yang lebih cepat tersebut. Namun, pada laga tersebut Leo/Bagas tetap profesional dan berusaha untuk memenangkan laga bertajuk perang saudara tersebut.

"Sangat disayangkan harus bertemu teman sendiri di babak 16 besar, inginnya di semifinal saja minimal tapi namanya undian kami harus bisa terima. Di pertandingan tadi Fikri/Daniel bermain cukup bagus tapi kami juga berusaha, fokus poin demi poin tanpa memikirkan hasil menang atau kalah," sambung Leo.

"Mungkin kami lebih tahan, lebih rapi dari mereka. Kami juga meminimalisir kesalahan-kesalahan sendiri," tutup Bagas.

Topik Menarik