Hasil Lengkap Liga Champions Semalam: Real Madrid Usir Man City, Juventus Tersingkir

Hasil Lengkap Liga Champions Semalam: Real Madrid Usir Man City, Juventus Tersingkir

Olahraga | inews | Rabu, 19 Februari 2025 - 22:52
share

MADRID, iNews.id - Hasil lengkap Liga Champions, Kamis (20/2/2025) dini hari WIB sudah diketahui. Real Madrid berhasil mengusir Manchester City. 

Los Blancos menang 3-1 atas Man City pada leg kedua babak playoff 16 Besar di Santiago Bernabeu. Tiga gol kemenangan Real Madrid dibukukan Kylian Mbappe menit ke-4, 33 dan 61.

Sementara The Citizens hanya bisa mencetak gol hiburan lewat sumbangan Nico Gonzalez (90+2). Kemenangan membawa Real Madrid lolos ke babak 16 Besar.

Kesuksesan Los Blancos diikuti Paris Saint-Germain. Raksasa Prancis itu lolos setelah membantai Brest 7-0 pada leg kedua dan menang agregat 10-0.

Sayangnya wakil Italia Juventus tak bisa mengikuti jejak Real Madrid dan PSG. Si Nyonya Tua kalah 1-3 dari PSV Eindhoven via babak tambahan pada leg kedua di Belanda.

Akibatnya Juventus kalah agregat 3-4. Tim asuhan Thiago Motta itu harus rela angkat koper dari Liga Champions.

Hasil lengkap Liga Champions semalam:

Borussia Dortmund 0-0 Sporting Lisbon (agregat 3-0)

PSG 7-0 Brest (agregat 10-0)

Real Madrid 3-1 Manchester City (agregat 6-3)

PSV 3-1 Juventus (agregat 4-3)

Topik Menarik