Hasil Liga 1 2024-2025: PSM Makassar Bantai Persis Solo, Nermin Haljeta Cetak 2 Gol

Hasil Liga 1 2024-2025: PSM Makassar Bantai Persis Solo, Nermin Haljeta Cetak 2 Gol

Olahraga | inews | Sabtu, 10 Agustus 2024 - 17:41
share

BALIKPAPAN, iNews.id PSM Makassar membantai Persis Solo 3-0 pada pekan pertama Liga 1 2024-2025 di Stadion Batakan, Balikpapan, Kalimantan Timur Sabtu (10/8/2024) sore.

Pada laga itu, bomber PSM Nermin Haljeta menjadi bintang. Dia mencetak dua gol dan membuatnya untuk sementara duduk di jajaran top skor sementara bersama penyerang Persib Bandung, David Da Silva.

Jalannya Pertandingan

PSM Makassar langsung tampil agresif sejak awal pertandingan. Juku Eja langsung menggempur pertahanan lawan.

Ananda Raehan dan Victor Luiz menjadi motor serangan utama pasukan Bernardo Tavares. Pada menit ke-23, PSM Makassar akhirnya mampu mencuri keunggulan lewat tembakkan terukur Nermin Haljeta pada menit ke-23.

Gol itu membuat PSM semakin percaya diri. Tim asal Makassar itu semakin agresif mengepung pertahanan Persis Solo.

Usaha itu menghadirkan gol kedua untuk PSM. Lagi-lagi, gol itu disumbangkan Nermin Haljeta (31) setelah memanfaatkan umpan matang Tito Okello.

Persis Solo yang tertinggal dua gol terus mencoba untuk mengejar ketertinggalan. Akan tetapi, hal itu tak membuahkan hasil. Pada akhirnya, babak pertama selesai untuk keunggulan PSM Makassar atas Persis Solo 2-0.

Di babak kedua, PSM sedikit mengurangi ritme permainan. Meski begitu, permainan mereka tetap efektif untuk membongkar pertahanan Persis Solo.

Kondisi itu, dimanfaatkan Persis Solo untuk lebih berani keluar menyerang. Namun, usaha itu malah membuat gawang mereka kembali kebobolan.

Kali ini giliran Rizky Eka Pratama (74) yang menunjukkan skill individunya untuk membuat PSM unggul tiga gol. Pemain berusia 24 tahun itu berhasil melewati beberapa pemain bertahan Persis Solo sebelum melepaskan tembakkan terukur.

Gol itu membuat Persis Solo semakin kehilangan asa untuk mengejar ketertinggalan. Serangan-serangan yang dibangun pasukan Milomir Seslija terpantau masih belum bisa menembus pertahanan solid Juku Eja.

Pada akhirnya, tidak ada gol tambahan tercipta hingga wasit meniup peluit panjang tanda pertandingan selesai. PSM Makassar menang meyakinkan atas Persis Solo 3-0 di pekan pertama Liga 1 2024-2025.

Susunan Pemain
PSM Makassar (3-5-2)
Hilmansyah; Aloisio Neto, Yuran, Syahrul Lasinari; Akbar Tanjung, Latyr Fall, Ananda Raehan, Victor Dethan, Victor Luiz; Nermin Haljeta, Tito Okello.
Pelatih: Bernardo Tavares

Persis Solo (4-4-2)
Muhammad Riyandi; Rian Miziar, Ricardo Lima, Eky Taufik, Faqih Maulana; Sho Yamamoto, Gonzalo Andrada, Sutanto Tan, Moussa Sidibe; Karim Rossi, Ramadhan Sananta.
Pelatih: Milomir Seslija

Topik Menarik