Hasil Semifinal Piala AFF U-19 2024: Timnas Indonesia U-19 vs Malaysia Masih Sama Kuat

Hasil Semifinal Piala AFF U-19 2024: Timnas Indonesia U-19 vs Malaysia Masih Sama Kuat

Olahraga | inews | Sabtu, 27 Juli 2024 - 20:18
share

SURABAYA, iNews.id – Timnas Indonesia U-19 vs Malaysia masih sama kuat 0-0 pada babak pertama semifinal Piala AFF U-19 2024 di Gelora Bung Tomo, Surabaya, Sabtu (27/7/2024) malam. 


Jalannya Pertandingan

Babak Pertama
Timnas Indonesia U-19 langsung mengambil inisiatif serangan sejak peluit awal. Hasilnya, Garuda Nusantara terus mengepung pertahanan Timnas Malaysia U-19. 

Meski tertekan, Malaysia mampu melancarkan serangan balik cepat pada menit kelima. Beruntung pertahanan Indonesia masih solid. Namun, tim muda Harimau Malaya berhasil mengancam dari situasi sepak pojok. Bola pantul berhasil ditendang Izzat Muhammad Tahir. Beruntung, kiper Indonesia Ikram Algiffari mampu memblok usaha tersebut. 

Pada menit kesepuluh, giliran Indonesia yang mengancam pertahanan Malaysia. Figo Dennis mendapat ruang untuk melepaskan tendangan jarak jauh. Sayang, arahnya masih melebar. 

Permainan semakin hidup, kedua tim saling jual-beli serangan. Beberapa kesalahan passing yang dilakukan lini tengah Indonesia, dimanfaatkan Malaysia untuk melakukan serangan cepat. Namun, pertahanan Garuda Nusantara masih mampu membendungnya dengan baik. 

Memasuki pertengahan babak pertama, permainan Malaysia menjadi semakin hidup. Tim muda Harimau Malaya berhasil beberapa kali meneror pertahanan Indonesia dari sisi kanan dan kiri. Berbagai gempuran Negeri Jiran ini membuat lini belakang Garuda Nusantara harus jatuh bangun. 

Meski begitu, Indonesia beberapa kali mampu melancarkan serangan balik cepat. Seperti pada menit ke-33. Saat itu, akselerasi Dony Tri Pamungkas berhasil menembus sisi kanan pertahanan Malaysia. Sayang, usahanya masih bisa dihalau lini belakang lawan. 

Tak ada gol tercipta hingga akhir babak pertama. Indonesia vs Malaysia masih sama kuat 0-0. 

SUSUNAN PEMAIN
TIMNAS INDONESIA U-19 (3-4-1-2)
Ikram Algiffari; Muhammad Alharezzi Buffon, Kadek Arel, Muhammad Iqbal Gwijangge; Muhammad Mufli Hidayat, Figo Dennis, Welber Jardim, Dony Tri Pamungkas; Kafiatur Rizky; Arkhan Kaka, Jens Raven
Pelatih: Indra Sjafri

MALAYSIA U-19 (4-4-2)
Muhammad Haziq Aiman Bin Mohd Esa; Muhammad Ridzwan Bin Rosli, Muhammad Shafizan Bin Mohamad Arshad, Muhammad Zachary Bin Zahidadil, Ariff Safwan Bin Mohd Safri; Danish Hakimi Bin Sahaludin, Muhammad Bin Abu Khalil, Izzat Muhammad Syahir Bin Mohd Zulishan, Mohammad Haykal Danish Bin Mohd Haizon; Pavithran Gunalan, Muhammad Naim Bin Zainudin
Pelatih: Juan Torres Garrido

Topik Menarik