Kumpulan Meme Kocak Usai Jepang Kalahkan Jerman di Piala Dunia 2022, Mendadak Wibu!

Kumpulan Meme Kocak Usai Jepang Kalahkan Jerman di Piala Dunia 2022, Mendadak Wibu!

Olahraga | BuddyKu | Kamis, 24 November 2022 - 09:33
share

Timnas Jepang membuat kejutan dengan mengalahkan Timnas Jerman 2-1 pada babak penyisihan Grup E Piala Dunia 2022 , Rabu (23/11/2022) malam WIB. Hasilnya, berbagai meme kocak kreasi warganet pun langsung ramai menghiasi media sosial.

Jepang sendiri dikenal sebagai negara penghasil manga dan anime. Adapun salah satu serial anime sepak bola yang paling terkenal adalah Captain Tsubasa. Bahkan dalam anime tersebut, Timnas Jepang pun dikisahkan berhasil menumbangkan Jerman.

Maka dari itu, ketika kini di dunia nyata Jepang pun mengalahkan Jerman, maka meme dengan nuansa Captain Tsubasa pun berseliweran. Berikut adalah kumpulan meme kocak usai Jepang mengandaskan Jerman.

1. Timnas Jepang Diisi Tokoh Anime

Japan starting XI for the game against Germany pic.twitter.com/20Qfd9OEU6

Troll Football (@TrollFootball) November 23, 2022

Jepang banyak menghasilkan anime bertema kekuatan super. Adapun sosok-sosok yang menghiasi skuad Jepang di atas memiliki berbagai kekuatan super seperti Son Goku yang merupakan bangsa Saiyan, Luffy si pemakan buah iblis, hingga Uzumaki Naruto yang merupakan ninja terkuat. Tak heran jika akhirnya Jerman dibuat tumbang.

2. Naga dari Jerman Lawak

Group E of World Cup pic.twitter.com/hCfTRU266V

Troll Football (@TrollFootball) November 23, 2022

Meme di atas menggambarkan persaingan di Grup E saat ini. Naga yang mewakili Spanyol dibuat garang karena mereka berhasil membantai Kosta Rika 7-0. Sementara naga Jepang diwakili oleh Charizard, karakter dari anime Pokemon. Adapun naga Jerman dibuat nampak lawak.

3. Tim Asia Tunjukkan Keperkasaan

Asian countries in this World Cup ???? #DieMannschaft #FIFAWorldCup #GERJPN pic.twitter.com/jjdWPFtel0

Mir hassan Jabbaarkhail (@Mirhasanoficail) November 23, 2022

Tim-tim dari Eropa dan Amerika Selatan sejatinya selalu menjadi unggulan dalam setiap perhelatan Piala Dunia. Namun, siapa sangka di Piala Dunia 2022 ini, perwakilan dari Asia justru mampu memecah dominasi mereka. Setelah Arab Saudi menggulung Argentina 2-1, kini giliran Timnas Jepang menghajar Jerman dengan skor serupa.

4. Jerman Dibanting Jepang

Japan vs Germany #GERJPN pic.twitter.com/zq9RzAsEHI

Ahmed (@Arsahmed_4) November 23, 2022

Itu adalah momen ketika kiper Jepang melakukan pelanggaran terhadap pemain Jerman sehingga menghasilkan penalti. Namun, setelah laga selesai untuk kemenangan Jepang, momen pelanggaran itu jadi terasa lucu karena terlihat seperti Jepang sedang membanting Jerman.

5. Law vs Zoro

In sbs Zoro (Japan) Law (Germany) lol pic.twitter.com/AUQzVyKZsw

bashtian (@mugiwara_gari) November 23, 2022

Mangaka serial One Piece, Eichiro Oda, pernah memberi tahu bahwa kalau di dunia nyata,Trafalgar D. Water Law (kiri) berasal dari Jerman, sedangkan Roronoa Zoro (kanan) dari Jepang. Tak ayal, momen Zoro sedang mengerjai Law ini menjadi viral karena seperti Jepang sedang mempermainkan Timnas Jerman .

Artikel Menarik Lainnya:

Topik Menarik