Hasil Timnas Tajikistan U-17 vs Korea Selatan U-17 di Perempatfinal Piala Asia U-17 2025: Taeguk Warriors Jaga Kehormatan Grup C!
HASIL Timnas Tajikistan U-17 vs Timnas Korea Selatan U-17 di perempatfinal Piala Asia U-17 2025 sudah diketahui. Setelah melalui laga sengit pada Selasa (15/4/2025) dini hari WIB, skuad Taeguk Warriors -julukan Timnas Korea Selatan U-17- memenangkan pertandingan via adu penalti 5-3.
Kemenangan via adu penalti membuktikan Timnas Korea Selatan U-17 tidak melalui laga dengan mudah. Mereka unggul 1-0 terlebih dulu via aksi Jeong Hyeon-ung di menit 1-0.
Namun, ketika pertandingan menyisakan 10 menit, Timnas Korea Selatan U-17 lengah. Akibatnya, Timnas Tajikistan U-17 berbalik unggul 2-1 lewat gol-gol dari Mukhammad Nazriev di menit 83 dan Abdullo Ibragimzoda (85’).
Ketika laga hampir dimenangkan Tajikistan U-17, Timnas Korea Selatan U-17 mencetak gol penyama kedudukan lewat eksekusi penalti Kim Ji-sung di menit 90+9. Skor berubah 2-2 dan bertahan hingga waktu normal berakhir.
Karena skor sama kuat 2-2, laga dilanjutkan ke adu tendangan penalti. Di adu tos-tosan ini, lima eksekutor Timnas Korea Selatan U-17 berhasil menjalankan tugasnya dengan baik.
Sementara Tajikistan U-17, dari empat eksekutor yang maju, satu di antaranya gagal menemui sasaran. Alhasil, Timnas Korea Selatan U-17 menang adu penalti 5-3 dan berhak lolos semifinal Piala Asia U-17 2025, sekaligus menjaga kehormatan Grup C.
Di semifinal, Timnas Korea Selatan U-17 akan menantang tuan rumah Arab Saudi. Tuan rumah lolos ke semifinal Piala Asia U-17 2025 setelah menang adu penalti atas Jepang.
Sementara di semifinal lain mempertemukan Uzbekistan U-17 vs Korea Utara U-17. Uzbekistan U-17 melaju ke semifinal setelah menang 3-1 atas UEA, sedangkan Korea Utara U-17 menghajar wakil Grup C lain, Timnas Indonesia U-17, dengan skor 6-0.
Berikut jadwal semifinal Piala Asia U-17 2025:
Kamis, 17 April 2025 pukul 21.00 WIB
Arab Saudi vs Korea Selatan
Jumat, 18 April 2025 pukul 00.15 WIB
Uzbekistan vs Korea Utara