Hasil Race F1 GP Bahrain 2025: Oscar Piastri Menang Lagi, Max Verstappen Posisi 6

Hasil Race F1 GP Bahrain 2025: Oscar Piastri Menang Lagi, Max Verstappen Posisi 6

Olahraga | okezone | Minggu, 13 April 2025 - 17:00
share

SAKHIR – Hasil race F1 GP Bahrain 2025 sudah diketahui. Oscar Piastri keluar sebagai pemenang usai 57 lap di Sirkuit Internasional Bahrain, Sakhir, Minggu (13/4/2025) malam WIB.

Pembalap tim McLaren F1 Team itu mengungguli George Russell dan Lando Norris. Sementara, Max Verstappen hanya mampu finis ke enam.

Start balapan F1 GP Bahrain 2025 (Foto: X/@F1)

Balapan F1 2025 dapat disaksikan langsung di BeIN Sports via Vision+ dengan klik di sini.

Jalannya Balapan

Start balapan berlangsung cukup mulus. Piastri memimpin di depan sedangkan Russell sukses bertahan dari serangan Charles Leclerc. Namun, Norris sukses menyodok ke posisi tiga dalam satu lap, kendati harus terkena penalti lima detik gara-gara kesalahan saat berhenti di grid.

Hingga 10 lap awal, Piastri masih memimpin. Ia mendahului Russell dan Leclerc. Norris memilih masuk pit duluan di putaran ke-11 sekaligus menjalani hukuman tambahan waktu lima detik.

Periode pit stop sempat membuat duo Ferrari memimpin lomba di putaran ke-16 dan 17 ketika Leclerc ada di depan Lewis Hamilton. Namun, posisi keduanya langsung turun usai ganti ban.

Memasuki putaran ke-20, Piastri balik memimpin diikuti Russell dan Norris. Di lap ke-25, Leclerc mengambil alih posisi tiga dari pembalap bernomor mobil empat tersebut. Ia lalu melesat.

Masuk putaran 30, Piastri melaju di depan dengan jarak 7,4 detik dari Russell. Safety Car masuk lintasan di putaran 33! Para pembalap langsung memanfaatkan situasi itu untuk mengganti ban.

 

Setelah kelar periode itu, balapan kembali berjalan datar. Duel seru terjadi di 10 putaran terakhir antara Leclerc dan Norris untuk posisi tiga. Upaya itu berbuah di putaran 52 dari 57.

Namun, Norris kehabisan waktu untuk mengejar dua posisi terdepan. Alhasil, Piastri keluar sebagai pemenang, diikuti oleh Russell. Sementara, Verstappen ada di posisi enam.

Balapan F1 GP Bahrain 2025 (Foto: X/@F1)

Berikut Hasil F1 GP Bahrain 2025:

1 Oscar Piastri AUS McLaren F1 Team 57 laps

2 George Russell GBR Mercedes AMG Petronas F1 Team +15.499s

3 Lando Norris GBR McLaren F1 Team +16.273s

4 Charles Leclerc MON Scuderia Ferrari HP +19.679s

5 Lewis Hamilton GBR Scuderia Ferrari HP +27.993s

6 Max Verstappen NED Oracle Red Bull Racing +34.395s

7 Pierre Gasly FRA BWT Alpine F1 Team +36.002s

8 Esteban Ocon FRA MoneyGram Haas F1 Team +44.244s

9 Yuki Tsunoda JPN Oracle Red Bull Racing +45.061s

10 Oliver Bearman GBR MoneyGram Haas F1 Team +47.594s

11 Kimi Antonelli ITA Mercedes AMG Petronas F1 Team +48.016s

12 Alex Albon THA Atlassian Williams Racing +48.839s

13 Nico Hulkenberg GER Stake F1 Team Kick Sauber +53.472s

14 Isack Hadjar FRA Visa Cash App Racing Bulls F1 Team +56.314s

15 Jack Doohan AUS BWT Alpine F1 Team +57.806s

16 Fernando Alonso ESP Aston Martin Aramco F1 Team +60.340s

17 Liam Lawson NZL Visa Cash App Racing Bulls F1 Team +64.435s

18 Lance Stroll CAN Aston Martin Aramco F1 Team +65.489s

19 Gabriel Bortoleto BRA Stake F1 Team Kick Sauber +66.872s

DNF Carlos Sainz ESP Atlassian Williams Racing 46 laps

Topik Menarik