Piala Asia U-17 2025: Ini Link Live Streaming Timnas  Indonesia vs Yaman U-17 Malam Ini

Piala Asia U-17 2025: Ini Link Live Streaming Timnas Indonesia vs Yaman U-17 Malam Ini

Terkini | okezone | Senin, 7 April 2025 - 10:42
share

LINK live streaming Timnas Indonesia vs Yaman U-17 malam ini akan diulas Okezone. Akankah skuad Garuda Asia mendulang hasil manis di Stadion Prince Abdullah Al Faisal Sports City, Jeddah, Arab Saudi, pada Senin (7/4/2025) pukul 22.00 WIB nanti? Saksikan laga seru ini secara live streaming di RCTI+.

Ya, perjuangan Timnas Indonesia U-17 di Piala Asia U-17 2025 akan berlanjut malam nanti. Kemenangan tentunya dibidik pasukan Nova Arianto.

1. Bekal Positif

Timnas Indonesia U-17 punya bekal positif jelang melawan Yaman U-17. Mereka sukses membuka perjalanan dengan manis di Grup C Piala Asia U-17 2025.

Melawan tim kuat, Korea Selatan U-17, Timnas Indonesia U-17 sukses meraih kemenangan dengan skor tipis 1-0. Gol semata wayang dalam laga itu dicetak oleh Evandra Florasta.

Kemenangan atas Korea Selatan U-17 membuat skuad Garuda Asia kini menempati posisi kedua di klasemen sementara Grup C. Total, Timnas Indonesia U-17 mengemas 3 poin. Mereka hanya terpaut selisih gol dari Yaman U-17 yang kini di puncak klasemen.

 

2. Waspada

Meski punya bekal positif, pelatih Timnas Indonesia U-17, Nova Arianto, tetap meminta pemainnya untuk waspada dalam melawan Yaman U-17. Sebab, dia mengakui kualitas lawan.

Nova menyebut tim muda berjuluk The Happy Yemen itu bakal tampil ngotot di laga besok agar segera mengamankan tiket perempatfinal. Mengingat, di laga terakhir, mereka akan melawan berat, yakni Korea Selatan U-17.

“Yang pasti saya lihat secara kualitas tim, Yaman cukup baik ya. Kami sangat mewaspadai Yaman, apalagi kita tahu Yaman meraih hasil positif,” kata Nova dalam keterangannya, dikutip Senin (7/4/2025)

“Di akhir mereka akan bertemu Korea, saya melakukan meeting dengan tim pelatih, dan kami sangat mewaspadai Yaman,” sambungnya.

“Pastinya mereka ingin segera memastikan lolos grup. Jadi, lihat nanti apa yang akan kami lakukan,” tegas Nova Arianto.

Dengan kondisi di atas, menarik menantikan laga Timnas Indonesia U-17 vs Yaman U-17. Akankah tren positif skuad Garuda Asia berlanjut?

Berikut Link Live Streaming Timnas Indonesia U-17 vs Yaman U-17:

Link live streaming di RCTI+, klik di sini.

Topik Menarik