Persib Bandung Gelar Gim Internal, 1 Pemain Harus Dilarikan ke Rumah Sakit

Persib Bandung Gelar Gim Internal, 1 Pemain Harus Dilarikan ke Rumah Sakit

Terkini | okezone | Sabtu, 29 Maret 2025 - 10:07
share

BANDUNG – Persib Bandung menggelar gim internal di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Kota Bandung, Jumat 28 Maret 2025 malam WIB. Sayangnya, satu pemain harus dilarikan ke rumah sakit.

Gim internal tersebut digelar dalam rangka persiapan menyambut bergulirnya lagi Liga 1 2024-2025 usai libur Lebaran. Setelah ini, pemain Persib akan kembali berlibur dari aktivitas latihan.

1. Rumah Sakit

Sayangnya, satu pemain yakni Zulkifli Lukmansyah harus dilarikan ke rumah sakit usai gim internal. Pelatih Bojan Hodak tidak membeberkan secara rinci mengenai penyebabnya.

“Hasil (gim internal) tidak begitu penting. Satu-satunya masalah adalah Zul saya harap tidak mengalami cedera yang serius,” ungkap Hodak, dikutip Sabtu (29/3/2025).

“Dia menerima benturan di rusuknya dan itu satu-satunya masalah,” imbuh pria asal Kroasia tersebut.

2. Bagus

Secara keseluruhan, Hodak menilai permainan yang ditunjukan para pemainnya bagus. Ini membuktikan, skuadnya berhasil menjaga kondisinya dengan baik.

“Hari ini kami bermain selama 70 menit dan semuanya bermain dengan baik, mereka banyak berlari dan ini bagus,” tutur eks pelatih PSM Makassar itu.

 

3. Tak Sepenuhnya Puas

Meski demikian, Hodak tak sepenuhnya puas dengan hasil ini. Ia memastikan akan terus memberikan program kepada para pemainnya agar benar-benar lebih siap menghadapi lanjutan Liga 1 2024-2025.

“Nanti kami akan ada satu pertandingan lagi sebelum bermain melawan Borneo dan ini akan bagus untuk dalam kondisi siap menghadapi Borneo nanti,” tegas Hodak.

Pertandingan Borneo FC vs Persib Bandung merupakan laga ke-28 Liga 1 2024-2025. Kedua tim akan bertanding di Stadion Segiri, Samarinda, pada 11 April.

Topik Menarik