Adaptasi Perkembangan Digital di Jakarta Lewat Transformasi Layanan
JAKARTA - Direktur Utama (Dirut) Bank DKI, Agus H. Widodo menekankan bahwa Bank DKI terus beradaptasi dengan perkembangan digitalisasi melalui transformasi layanan dan interaksi lebih luas dengan masyarakat.
"Sebagai bank yang terus beradaptasi dengan perkembangan era digital, kami berupaya memperkuat kehadiran kami di ranah digital melalui transformasi layanan dan interaksi yang lebih luas dengan masyarakat," ujar Agus, Minggu (23/3/2025).
Agus menyebut hal itu dibuktikan dengan data interaksi digitalisasi Bank DKI dengan masyarakat, khususnya di Jakarta.
Seperti 89 ribu ulasan tentang Bank DKI di internet, 50 ribu netizen mencari tentang berbagai pelayanan Bank DKI di media sosial dan, sebanyak 250 ribu pengguna internet mengunjungi website Bank DKI.
Terbaru, Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) Provinsi DKI Jakarta bidang Keuangan, Bank DKI berhasil meraih penghargaan Top Digital Corporate Brand Award 2025 kategori Pebankan dan Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) dalam ajang 7th Top Digital Corporate Brand Award 2025.
Penyidik Tetapkan 7 Tersangka Kasus Minyak Pertamina Berdasarkan Pemeriksaan 96 Saksi dan 2 Ahli
Agus menambahkan penghargaan tersebut berdasarkan riset dari Desember 2024 - Februari 2025 yang mengukur visibilitas digital, popularitas, dan keterlibatan di media sosial.
Melalui penghargaan ini Bank DKI dinilai memiliki komitmen untuk terus beradaptasi dengan perubahan digital. "Melalui pelayanan perbankan digital yang inovatif dan mudah diakses," ungkapnya.