Kevin Diks: Fotografer FC Copenhagen Jadi Juru Potret Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026 Bulan Maret dan Juni 2025!
PEMAIN FC Copenhagen, Kevin Diks, mengonfirmasi fotografer klubnya, Gaston Szerman, akan menjadi juru potret Timnas Indonesia di semua laga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia yang berlangsung pada Maret dan Juni 2025. Kabar itu disampaikan Kevin Diks di channel Instagram-nya yang eksklusif.
“Gaston akan Bergabung dengan saya. Kali ini Gaston akan bergabung dengan seluruh tim karena Timnas Indonesia mempekerjakannya untuk pertandingan mendatang. Termasuk pertandingan di bulan Juni,” kata Kevin Diks, Okezone mengutip dari akun @nusantara.ballers.
Sebelumnya, Gaston juga datang bersama Kevin Diks saat pesepakbola 28 tahun itu menjalani debut bersama Timnas Indonesia pada November 2024. Ia pun terlibat dalam pembuatan film dokumenter Kevin Diks yang diberi judul Kevin Diks – A Journey Home.
Duh! Kena Pungli saat Buat Sertifikat Tanah PTSL, Warga Desa Dukuhwringin Brebes Geruduk Kejaksaan
Saat ini Kevin Diks dan Gaston masih dalam perjalanan menuju Sydney, Australia. Rencananya pada hari ini Selasa (18/3/2025) sore WIB, Kevin Diks dan Gaston akan tiba di Negeri Kanguru.
1. Peran Krusial Kevin Diks untuk Timnas Indonesia
Setelah cuma main 45 menit saat Timnas Indonesia kalah 0-4 dari Jepang pada Jumat 15 November 2024, Kevin Diks berupaya tampil optimal di dua laga skuad Garuda bulan ini. Peran Kevin Diks pun sangat krusial untuk mengawal lini pertahanan skuad Garuda saat menantang Australia (20 Maret 2025) dan Bahrain (25 Maret 2025).
Baik dalam pola tiga atau empat bek, Kevin Diks dijamin mentas sebagai starter, asalkan ayah satu anak ini tidak mengalami cedera. Kemampuan bermain di banyak posisi merupakan salah satu kelebihan eks pemain Feyenoord Rotterdam ini.
Selain fasih dimainkan sebagai bek tengah, Kevin Diks andal saat diperankan di posisi fullback kanan maupun kiri. Bahkan jika dibutuhkan, Kevin Diks juga dapat dimainkan sebagai winger kanan.
2. Top Skor Timnas Indonesia
Jelang Arus Mudik Sejumlah Ruas Jalan Berlubang, Satlantas Brebes Gercep Lakukan Pengecekan
Jika ukurannya di level klub musim ini, jumlah gol Kevin Diks merupakan yang terbanyak ketimbang 28 pemain Timnas Indonesia lain yang dipanggil bulan ini. Kevin Diks tercatat telah mengoleksi 10 gol!
Ia pun menjadi satu-satunya pemain Timnas Indonesia bulan ini yang menyentuh dua digit gol. Mengekor di posisi dua ada Septian Bagaskara (Dewa United) yang mengemas tujuh gol, serta Ramadhan Sananta (Persis Solo) yang mendulang empat bola.
Satu harapannya, pengalaman Kevin Diks di level klub mendongkrak kualitas Timnas Indonesia. Ujung-ujungnya Timnas Indonesia diharapkan tampil menggila melawan Australia sehingga seminimal mungkin bisa mencuri angka di Sydney Football Stadium.