Viral Pemotor Berjamaah Serobot Jalur Trotoar, Malah Marahi Bapak-Bapak yang Sedang Duduk
Viral di sosial media sebuah video yang memperlihatkan area trotoar diserobot para pemotor. Mirisnya lagi, para pemotor yang melanggar aturan itu malah memarahi seorang pria yang duduk di area trotoar tersebut. Diketahui aksi tak terpuji ini terjadi di jalanan Jakarta.
Dalam video yang beredar di sosial media itu terlihat sekelompok pengendara motor nekat menyerobot jalur trotoar dan justru memarahi seorang pria yang sedang duduk santai di sana.
Kejadian ini berlangsung di Jalan Gatot Subroto, tepatnya di sekitar Bendungan Hilir, Jakarta Pusat pada Jumat 14 Maret 2025.
Mengkutip dari akun TikTok @duniaudy, Selasa (18/3/2025), para pengendara motor malah merasa terganggu karena jalanannya terhalang oleh pria yang duduk santai tersebut. Padahal, trotoar tidak boleh dilewati oleh kendaraan.
Tak hanya itu, salah satu dari mereka bahkan meminta pria tersebut untuk menyingkir. Untunglah pria tersebut juga memperjuangkan haknya. Pria itu tetap tenang dan hanya sedikit bergeser, seakan tidak memedulikan sikap arogan para pemotor.
Aksi para pengendara motor ini pun menuai kecaman pedas dari para warganet. Mereka mengecam tindakan para pengendara motor tersebut karena tortoar seharusnya menjadi hak pejalan kaki, bukan jalur bagi kendaraan bermotor.
“Sangat mencerminkan betapa sulitnya antri dan disiplin manusia2 ini,” tulis @ganzangel.
“Masih baik itu bapaknya. Klo gw mungkin dah berdiri di tengah2 tiang pake headset pura2 ga denger,” tulis @margen**.
“Kalo gw disitu udah gw rekam + ajak debat biar sadar sekalian,” tulis @kappi***.
“Gua jd bapaknya lgsg pindah duduk. Pindah duduk ke kanan dikit biar sekalian gabisa lewat pada,” tulis @freyy***.